Yang Suka Motor Keren Ayo Datang Ke UMS Otocontest 2019 Hari Ini

Aong - Minggu, 17 November 2019 | 08:11 WIB
UMS
Banyak motor keren, bukan cuma karya mahasiswa

Masuk tahun 2019 hajatan UMS Otocontest kembali digelar.

Hajatan diprakarsai Keluarga Mahasiswa Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) ini dihelat Sabtu-Minggu 16-17 November 2019.

Event yang ada sejak tahun 2002 ini pada hajatan di tahun 2019 ini bakal mengusung tema Become A Professional Builder.

Salah satu upaya penguatan tema tersebut adalah pada penekanan konten How To Build A Motorcycle dimana disini ada rangkaian pameran proses pembuatan sebuah motor.

Baca Juga: Diikuti 164 Peserta, Kontes Modifikasi Motor Universitas Muhammadiyah Tangerang 2019 Punya Misi Khusus

Baca Juga: Universitas Mercu Buana Jakarta Gelar Kontes Modifikasi, Banyak Motor Langka

Menggambar dari tema itu, terlihat dari Layout GOR UMS kampus 2 Surakarta di jalur pengunjung.

UMS
Pesertanya padat

Pertama masuk akan melewati jajaran gambar sketsa berbagai macam motor custom hasil karya Dariz Design Yogyakarta.

Tujuannya sebagai sarana edukasi dimana proses pembuatan motor itu diawali dengan gambar terlebih dahulu.

Baca Juga: Siap-siap, Kontes Modifikasi Motor Universitas Darma Persada Siap Digelar Hari Sabtu NantiBaca Juga: Dua Honda Monkey Dimodifikasi Pakai Komponen Kelas Wahid, Ternyata yang Satu Punya Ananda Mikola

Kemudian setelah melewati area galeri pameran tunggal dari seniman motor bernama asli Agus Sudariswanto ini akan ada pameran motor karya Pap N Mam Modified Semarang.

Masih berupa bentuk setengah atau frame di atas meja jig frame berupa mesin Honda GL 400 yang dibuat menjadi motor café racer.

UMS
Berbagi info seputar custom

Tak hanya aliran retro custom, proses pembuatan motor balap juga akan dipamerkan oleh kolaborasi AP87 Frame Yogyakarta bersama Aitech.

Disini konsep dragbike menjadi andalannya dengan konfigurasi frame aluminium.

“Yang jadi visi dan misi utama dari event UMS Otocontest saat ini adalah edukasi & charity, jadi kami tak hanya tonjolkan kontesnya saja meski kontes adalah konten utama di UMS Otocontest,” terang Radix Enkaputra ketua panitia UMS Otocontest 2019.

Baca Juga: Sultannya Para Sultan, Biaya Modifikasi Yamaha XMAX Hedon Sentuh Rp 200 Juta!

Disisi charity atau penggalangan dana amal UMS Otocontest bekerjasama dengan lembaga zakat infaq dan sodakoh Muhammadiyah yakni Lazizmu.

UMS
Ada acara rolling thunder

Dimana 10% dari pemasukan penjualan tiket dan pendaftaran peserta kontes akan disumbangkan melalui Lazizmu.

Di tahun 2019 ini UMS Otocontest juga akan membuka 18 kelas modifikasi motor dan 38 kategori modifikasi mobil dengan tajuk UMS Carshow.

Selain kontes motor dan mobil, event ini juga diramaikan berbagai macam konten seperti gathering komunitas motor, rolling city, bursa motor lawasan, nonton bareng Moto GP seri Valencia, talkshow edukatif, workshop painting, engine tune up, food festival dan tentunya live music.

Baca Juga: Tampil Menawan, Motor Balap Lawas Ini Hasil Modifikasi Motor Klasik Suzuki GT750

UMS
Ada hiburan juga

“Akan ada dua stage riging di venue indoor dalam GOR dan juga di venue outdoor, untuk nonbar MotoGP akan kami helat di stage venue outdoor,” tutup Radix.

UMS Otocontest 2019:
CP Info Umum: 081329551679 Radix
CP Info Pendaftaran: 081339706384 Hadzig

 
 

 
     
 
 
 
 
 
 
 

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular