Pensiunnya Jorge Lorenzo di MotoGP, Repsol Honda Duetkan Marquez Bersaudara dalam Satu Tim?

Indra Fikri - Senin, 18 November 2019 | 21:55 WIB
Repsol Honda Akan Duetkan Marquez Bersaudara dalam Satu Tim?

Baca Juga: Resmi Pensiun, Deretan Kandidat Pengganti Jorge Lorenzo di Repsol Honda Tahun 2020, Ini Kata Bos Tim Honda

Rider berkebangsaan Spanyol tersebut menilai bahwa Repsol Honda sudah membuat langkah yang tepat dengan mendekati Alex Marquez untuk mengisi satu slot di Repsol Honda pada MotoGP 2020 mendatang.

Selain itu, dia juga yakin bahwa Marc Marquez akan mau membantu sang adik untuk naik ke kelas utama MotoGP musim depan dan membalap bersama di tim Repsol Honda.

"Saya yakin Alex Marquez sebagai juara dunia Moto2 saat ini adalah pilihan yang tepat untuk Honda, dan Marc akan dengan senang hati membantu saudaranya itu," kata Aleix Marquez, dilansir dari Speedweek.

Lebih jauh lagi, Aleix Espargaro menyebut hal yang wajar apabila Marquez bersaudara berada dalam satu tim yang sama.

Baca Juga: Banyak Yang Gak Tahu, Jorge Lorenzo Duluan Dikenal Gara-gara Helm Pakai Logo Ini, Pertama dan Terakhir Tampil

"Situasi yang berbeda dengan apa yang dihadapi oleh Marquez bersaudara, satu adalah pembalap terbaik dalam sejarah dengan delapan gelar juara," tutur pembalap berusia 30 tahun itu menambahkan.

Meskipun, dia tidak akan melakukan hal serupa dengan berada dalam tim yang sama dengan saudaranya Pol Espargaro yang memilih bergabung bersama KTM.

"Saya dan Pol berada pada level yang sama, bagi kami lebih baik membalap untuk tim yang berbeda," kata Aleix Espargaro mengakhiri.

Source : Speedweek.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular