MOTOR Plus-online.com - GridOto.com dalam dua tahun perjalanannya telah menjadi platform media otomotif terpercaya serta sumber referensi tentang kendaraan roda 2 maupun roda 4.
Seiring dengan itu, GridOto.com menjelma jadi media online otomotif nomor 1 di Indonesia.
Tahun ini, untuk kedua kalinya, GridOto.com sebagai portal otomotif terbesar di Indonesia menyelenggarakan GridOto Award 2019.
Sebuah acara untuk memberikan apresiasi kepada para pelaku otomotif, baik APM (Agen Pemegang Merek) roda dua dan roda empat, maupun praktisi industri secara institusi maupun perorangan di Indonesia.
Baca Juga: Sehari Parade Test Drive dan Ride GridOto.com Ada Belasan Transaksi
Penganugerahan berlangsung pada Selasa, 19 November 2019 pukul 12.00–16.00 WIB, di Ballroom Lt 8, Gedung Kompas Gramedia, Jl Raya Panjang no 8A, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Acara bertema Ignite The Consumer ini menganugerahkan 74 (tujuh puluh empat) penghargaan yang terbagi menjadi 5 kategori: 5 (lima) penghargaan untuk Special Award, 13 (tiga belas) penghargaan Total Cost Ownership, 14 (empat belas) penghargaan Resale Value, 19 (sembilan belas) penghargaan Roda 2, 21 (dua puluh satu) penghargaan Roda 4, serta 1 (satu) penghargaan untuk Car of The Year dan 1 (satu) penghargaan untuk Motorcycle of The Year.
"Kondisi market yang menantang di semester II 2019 ini butuh strategi khusus. Ini yang kita sebut ignite consumers agar mereka segera bertansaksi," tutur Billy Riestianto, Editor in Chief Gridoto.com.
Misalnya untuk sales, percikan-percikan gimmick, penyempurnaan model atau bahkan model baru dari kendaraan.
Sementara untuk ignite aftersales, adalah narasi detail tentang cost of ownership dan pastinya resale value.
Resale value jika konsumen ingin menjual kendaraan lama dan menukar dengan yang baru.
Seluruh penghargaan kategori kendaraan roda dua dan roda empat telah melewati proses penjurian oleh tester berpengalaman.
Dalam jangka waktu satu tahun dengan mempertimbangkan beberapa aspek seperti desain, fitur, performa, kenyamanan, value for money, serta jumlah varian.
Baca Juga: Breaking News, Alex Marquez Resmi Gantikan Posisi Jorge Lorenzo di MotoGP Musim 2020
Semua bentuk tes dilakukan langsung oleh pihak GridOto.com demi menjamin keakuratan data.
Pada kategori special award, GridOto.com memberikan penghargaan Person of The Year, PR of The Year, serta Konten Digital untuk Roda 2 dan Roda 4.
Tidak hanya itu, GridOto.com juga akan memberikan Kontribusi Untuk Negeri Award, sebuah presiasi tertinggi yang diberikan kepada figur/organisasi yang telah berkontribusi besar kepada negeri yang dinilai melalui pengamatan, penelitian dan pengumpulan data selama 1 tahun, serta melihat dari sisi inspirasi, interaksi dan pengaruh terhadap masyarakat luas.
Untuk pertama kalinya di Indonesia, Otomotif Group dengan bangga akan memberikan penghargaan Total Cost Ownership dan Resale Value, dua kategori baru yang belum pernah diberikan oleh media otomotif manapun di Indonesia.
Baca Juga: Kelar Balapan MotoGP Valencia, Jorge Lorenzo Langsung Berlibur ke Bali, Ini Alasannya
Penilaian Total Cost Ownership (TCO) memberikan gambaran tentang berapa banyak biaya yang dikeluarkan untuk membeli dan memelihara sebuah mobil.
Sedangkan untuk Resale Value, kategori ini penilaiannya berdasarkan nilai jual kembali terhadap sebuah mobil.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR