MOTOR Plus-online.com - Lagi ramai dibicarakan, kalau aplikasi Whatsapp bakal tidak bisa dipakai di beberapa smartphone.
Padahal seperti brother tahu, aplikasi Whatsapp banyak dipakai bikers dalam berkomunikasi.
Selain untuk menelpon dan mengirim pesan, Whatsapp juga dipakai sebagai grup chat banyak komunitas bikers.
Makanya, kabar beberapa bulan ke depan WhatsApp tidak bisa diakses lagi untuk pengguna handphone tertentu bikin geger.
Baca Juga: Waspada Hoax, Beredar Biaya Tilang Terbaru di Whatsapp, Ternyata Sudah Sering Disebar
Baca Juga: Facebook Instagram dan WhatsApp Down Lagi Semalem, Kenapa? Termasuk Pelaku Otomotif Mengeluh
Hal ini disebabkan karena WhatsApp akan menyetop dukungannya, untuk beberapa versi Android dan iOS.
Dikutip dari intisari.grid.id, dalam FAQ Whatsapp sudah tertulis, bahwa ada syarat terbaru untuk menggunakan aplikasi Whatsapp.
Dalam FAQ terbaru ini, sistem operasi Android dan iOS beberapa seri bakalan tidak akan lagi bisa menggunakan WhatsApp.
Mulai dari membuat akun baru, sampai melakukan verifikasi ulang akun yang ada.
Source | : | Intisari.grid.id |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR