Bikin Geger, Recall Tiga Tipe Harley-Davidson Sampai Tembus 12 Ribu Unit, Ternyata Ini Alasannya

Galih Setiadi - Jumat, 13 Desember 2019 | 15:16 WIB
Rideapart.com
Tiga motor Harley-Davidson terkena recall sebanyak 12 ribu unit.

MOTOR Plus-online.com – Secara mengejutkan, tiga model Harley-Davidson harus terkena recall sebanyak 12.624 unit.

Yaitu Harley-Davidson Classic Ultra Tri Glide, CVO Tri Glide, dan Freewheeler.

Hal itu diusulkan oleh National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA) atau Badan Keselamatan Jalan Raya Amerika Serikat.

Quadcitieshd.com
Harley-Davidson Classic Ultra Tri Glide tahun 2019 masuk dalam daftar recall.

Lalu, apa penyebab dari recall Harley-Davidson?

Baca Juga: Ini Klarifikasi Iis Dahlia Ketika Suaminya Dicap Mengangkut Harley-Davidson Selundupan

Baca Juga: Geger Kasus Penyelundupan Harley-Davidson di Pesawat Garuda, Ternyata Gaji Dirut Garuda Setara 12 Ribu Unit Yamaha NMAX

Permasalahan tiga motor Harley-Davidson itu terletak pada sistem pengereman di bagian belakang.

Pengguna ketiga motor Harley-Davidson itu mengeluhkan sistem kerja rem belakang yang tiba-tiba aktif dengan sendirinya.

Clutch Studios
Harley-Davidson CVO Tri Glide Ultra 2020 mengalami masalah pada sistem pengereman.

Ketiga motor roda tiga itu sudah dilengkapi fitur Electro-Hydraulic Control Unit (EHCU) yang mengatur traction control.

Harley-Davidson Motor Company menemukan masalah tersebut yang bisa berakibat fatal.

Baca Juga: Harga Tembus Rp 11 Miliar, Harley-Davidson yang Diselundupkan Dalam Pesawat Garuda Jadi Koleksi Motor Artis Dunia

Source : Rideapart.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular