MOTOR Plus-online.com - Sering brother temukan, polisi menggunakan motor besar alias moge saat bertugas.
Namun banyak yang belum tahu, kalau polisi wanita atau polwan juga banyak yang memakai moge.
Kerennya, para polwan ini juga piawai mengendalikan motor besar seperti Harley-Davidson dan BMW R 1200 GS.
Namun juga bisa freestyle, dan menjadi atraksi setiap acara kepolisian di Indonesia.
Baca Juga: Viral Polwan Cantik Wonosobo Patroli Amankan Pemilu, Kasih Pesan Gemesin Buat Netizen
Baca Juga: Ternyata Ini Pilihan Moge Favorit Polwan Agar Tetap Terlihat Cantik
Salah satu polwan yang jago naik moge itu adalah Iptu Pol Martha Catur Wurihandini.
Iptu Martha yang juga istri Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriatna ini memang sudah biasa naik moge.
Biasanya Iptu Martha memakai Harley-Davidson Ultra Glide, yang dikenal punya bobot dan handling yang berat.
Kepada Motorplus-online, wanita kelahiran Semarang ini menceritakan kesibukannya di jajaran BM Polda Metro Jaya sejak tahun 2005.
"Hari-hari saya mengawaki adik-adik BM yang jumlahnya 20 orang itu melakukan pengaturan lalu lintas di jalur-jalur protokol setiap hari," buka Iptu Martha.
"Selain itu kami melakukan pengamanan di tempat hiburan, misalnya pas tahun baru kemarin," kata Martha saat menemani latihan polwan di Senayan beberapa waktu lalu.
Iptu Martha juga menceritakan pada Motorplus-online, akan suka-dukanya menjadi polwan.
"Dulu pernah mas nilang orang, yang kabur sampai menabrak petugas, eh malah minta maaf saat ditahan," tukas Iptu Martha sambil memperlihatkan video viral tersebut.
Baca Juga: Mengingat Kali Pertama Polwan Pakai Moge 38 Tahun Lalu, Banyak Pengguna Jalan yang Melongo
Tidak hanya itu, keseharian ibu empat anak ini juga padat, terutama sebagai ibu rumah tangga yang mengutus anak dan keluarganya.
Belum lagi menemani suaminya sebagai Wakil Walikota Depok, sibuk banget deh!
"Saya harus bangun pagi, kedua saya harus membagi waktu karena hari-hari saya di Samsat Kota Depok, waktu itu sangat berharga," katanya.
"Karena dari pagi saya harus dampingi adik-adi, untuk melakukan penugasan di jalur protokol, selesai penugasan saya langsung balik ke Samsat Kota Depok untuk melakukan aktifitas sehari-hari dan setelah itu saya menjalankan tugas saya sebagai istri Wakil Walikota Depok," ucapnya.
Biar sibuk banget, Iptu Martha tetap semangat menjalankan komitmennya sebagai polisi dan ibu rumah tangga.
"Walaupun saya istri dari seorang Wakil Walikota Depok saya tidak ingin melepas jabatan saya sebagai Polisi wanita, karena saya harus selalu mengabdi kepada masyarakat," paparnya.
Lanjut ke keahliannya mengendarai motor besar, membuatnya bertugas di Brigade Motor besar (BM) Polda Metro Jaya.
Tentu saja, sebelum pandai mengendarai motor besar, Iptu Martha banyak mengalami kecelakaan seperti jatuh saat hendak freestyle.
"Wah sudah banyak banget jatuh, mungkin ini kaki sudah banyak luka. Tapi dari situ saya terus belajar agar lebih berani bawa moge," tutupnya.
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR