Suzuki Burgman 150 Sebentar Lagi Meluncur Saingi Yamaha NMAX, Honda PCX dan ADV 150, Ini Waktu dan Tempat Perkenalannya

Aong - Senin, 6 Januari 2020 | 09:07 WIB
Motorival
Suzuki Burgman 150 pesaing Yamaha NMAX dan Honda PCX

MOTOR Plus-online.com - Yamaha NMAX muncul di pasaran dari 2015 sebagai pelopor motor matic 150 yang sukses di pasaran.

Menyusul Honda PCX 150 yang merupakan upgrade dari sebelumnya mengusung mesin 125 cc.

Muncul juga Honda ADV 150 yang digadang-gadang mengalahkan pasar Yamaha NMAX.

Namun Suzuki juga meski terlambat juga tidak mau ketinggalan, katanya Suzuki menggunakan basic model Burgman 125 dengan beberapa ubahan.

Baca Juga: Video Teaser Bocor, Suzuki Burgman 125 Enggak Lama Lagi Diluncurkan, Makin Banyak Pilihan

Baca Juga: Lama Ditunggu, Suzuki Burgman 400 Akhirnya Dirilis, Pakai Mesin DOHC dan Teknologi ISC

Tentunya sektor dapur pacu tidak mau kalah dengan Yamaha NMAX atau PCX,  Burgman pakai mesin kapasitas 150 cc.

Untuk bodinya dibuat makin besar juga adanya windshield yang akan mendukung menahan angin dari depan.

Konon tidak hanya tampilan yang berubah, fitur terbaru akan ditemui pada Burgman 150 seperti spidometer dan indikator lainnya meggunakan digital.

Termasuk smart key dan power soket untuk pengisian baterai seperti handphone atau laptop.

Baca Juga: Substitusi Kampas Rem Suzuki Burgman, Pakai Komponen Motor Bebek Lebih Murah

Juga pengereman menggunakan ABS (Anti-lock Braking System).

Suzuki Burgman resmi diperkenalkan rencananya di India lebih dulu,  dipamerkan ajang India Auto Expo Februari 2020 besok.

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular