MOTOR Plus-online.com - Pembalap MotoGP tidak hanya dituntut tampil konsisten dan juga berhasil menyelesaikan balapan, tapi ada momentum penting dan krusial, yaitu saat start.
Gak nyangka saat pembalap MotoGP, mantan pembalap hingga legenda ditanya siapa paling jago start di balap MotoGP sempat bikin bingung jawabannya.
Yup, 29 pembalap di antaranya 16 pembalap reguler MotoGP, 9 legenda MotoGP dan 3 mantan pembalap MotoGP sedikit kerepotan saat dilontarkan pertanyaan siapa pembalap MotoGP paling jago start.
Jawaban yang dilontarkan pun beragam dan bahkan tak sedikit pembalap yang mengakui dirinya sendiri sebagai pembalap paling jago start.
Sebut saja Alex Rins (Team Suzuki Ecstar), Andrea Iannone dan tak ketinggalan Jorge Lorenzo.
Baca Juga: Asal Syaratnya DIpenuhi, Bos Suzuki Yakin Banget Pembalapnya Bisa Acak-acak MotoGP 2020
Baca Juga: Sukses Besar di MotoGP 2019, Petronas Yamaha SRT Sikat Banyak Gelar, Tahun Ini Bagaimana?
Bahkan para legenda seperti Max Biaggi, Wayne Rainey dan Giacomo Agostini mengklaim diirinyalah pembalap paling jago start.
Ada juga yang sampai makan waktu lama memikirkan siapa pembalap paling jago start seperti Fabio Quartararo dan Valentino Rossi.
Bahkan, Valentino Rossi paling lam mikirnya sampai komat-komit segala mencari jawaban siapa pembalap paling jago start.
Jawaban Valentino Rossi sendiri cukup mengejutkan saat menyebut nama Marc Marquez sebagai paling jago start di MotoGP.
Sementara ada juga pembalap yang tidak menyebutkan nama pembalap, seperti Cal Crutchlow yang menyebutkan paling jago start di MotoGP 2019 adalah motor MotoGP Ducati karena dilengkapi perangkat hole shot device di motornya.
Baca Juga: Blak-Blakan Soal Masa Depan, Video Valentino Rossi Ungkap Beda MotoGP Dulu dan Saat Ini
Sementara Albert Puig, bos Repsol Honda Team, mengungkapkan sulit menilai siapa pemabalap paling jago karena elektronik di MotoGP membantu pembalap untuk bisa start dengan bagus.
Uniknya dari penjelasan legenda MotoGP terungkap bila start balap MotoGP saat masih disebut GP 500 ternyata harus didorong lebih dulu dan baru dinaiki motornya.
Hal itu seperti dijelaskan Kenny Roberts Sr., dan Giacomo Agostini.
Dari jawaban yang terkumpul siapa yang paling jago start di MotoGP, gak disangka keluar nama Dani Pedrosa yang diikuti Andrea Dovizioso dan kemudian Jorge Lorenzo.
Baca Juga: Rekan Setim Terbaik di MotoGP, Video Valentino Rossi Sampai Legenda Ungkap Siapa Gerangan
Sementara itu, Valentino Rossi juga sempat kesebut namanya sebagai pembalap paling jago start di MotoGP.
Jawaban itu nongol dari salah satu pembalap.
Siapakah pembalap itu?
Ketimbang penasaran langsung simak saja videonya sampai habis berikut ini;
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR