Korban Banjir Lebak Banten Bersyukur dengan Aksi Peduli dari Forum Komunitas Bikers Jabodetabek

Ahmad Ridho - Selasa, 14 Januari 2020 | 12:16 WIB
Adi Pro
Korban banjir Lebak Banten terbantu dengan aksi peduli dari Forum Komunitas Bikers Jabodetabek.

MOTOR Plus-online.com - Hujan yang melanda beberapa daerah beberapa waktu lalu menyisakan duka.

Bagaimana enggak, di beberapa daerah terjadi banjir bandang dan tanah longsor.

Rumah warga dan fasilitas umum hancur tergerus air yang datang dengan derasnya.

Daerah paling parah yakni di daerah Lebak, Banten dan menghancurkan rumah-rumah warga.

Baca Juga: Terharu! Driver Ojol Kena Musibah Bertubi-tubi, Langsung Dapat Sumbangan Motor Baru

Baca Juga: Ini Kata Polisi Terkait Boleh Enggak Sih Meminta Sumbangan di Tengah Jalan

Bencana alam tersebut tentu saja membuat warga di Lebak, Banten menderita.

Karena itu, berbagai elemen mencoba meringankan beban penderitaan warga di Lebak, Banten dengan menyalurkan bantuan.

Pun demikian dengan bikers yang tergabung di club maupun komunitas motor di Tanah Air.

Baru-baru ini, Komunitas Bikers Jabodetabek ikut hadir ke Lebak, Banten guna menyalurkan bantuan.

Baca Juga: Update Harga Motor Naked Yamaha Januari 2020, Ada yang Harganya Rp 22 Jutaan

Adi Pro
Sumbangan diberikan di 5 titik daerah terdampak banjir bandang.

Diprakarsai oleh Adi Pro Mfc, IMI DKI, YRFI, POLDA METRO JAYA, Forum Komunitas Bikers se-Jabodetabek ajak berbagai komunitas motor untuk ikut peduli atas bencana alam yang menimpa kawasan Lebak, Banten.

Kurang lebih sekitar 50 komunitas motor yang berada di seputaran DKI Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi kompak mengumpulkan bantuan.

Donasi berhasil dihumpun dalam bentuk berbagai kebutuhan yang beragam.

Antara lain sembako, air mineral, pakaian, mie instant, lauk-pauk, peralatan tulis dan lain sebagainya.

Baca Juga: Modifikasi Simpel Jok Yamaha XSR155, Bikers Enggak Perlu Jinjit Lagi

Setelah terkumpul, sumbangan langsung dibawa dan diberikan kepada warga di Lebak, Banten pada Minggu (12/01/2020) kemarin.

Adi Pro
Tercatat 50-an komunitas motor terlibat dalam acara donasi untuk korban di Lebak, Banten.

Selain diikuti oleh komunitas motor, beberapa produsen sparepart aftermarket hingga apparel khusus roda dua ikut berpartisipasi.

Penggalangan donasi yang dilakukan secara spontan ini hanya berlangsung sekitar satu mingguan.

Dalam kesempatan kali ini ada lima titik wilayah terdampak bencana yang disinggahi di antaranya Desa Calung Bungur, Sajira, Cipanas, Lebak Gedong dan titik terakhir di Ponpes Darul Mustofa dikawasan Lebak Banten dimana para pengungsi berpusat disana.

Baca Juga: Penyewaan Motor Listrik Migo Makin Ramai, Bagaimana Syarat Anak Kecil Bisa Menyewa dan Jika Terjadi Kecelakaan?

"Alhamdulillah mendapat respon dan support positif oleh berbagai produsen spare part aftermarket maupun komunitas motor.” terang Adi Pro selaku koordinator acara.

Adi Pro
Sumbangan langsung diberikan ke para korban di Lebak, Banten.

Perwakilan peserta yang mengikuti penyerahan bantuan ke lokasi bencana dengan riding langsung, tercatat sekitar 60 motor.

"Titik kumpul di taman jajan Kalibata, Jakarta Selatan, pagi sebelum berangkat dan koordinasi untuk menentukan jalur yang dilalui. Barang donasi diangkut menggunakan truk hasil partisipasi dari Polda Metro Jaya,” pungkas juragan kontes motor ternama ini.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular