Tampilan Motor Makin Sporty, Paket Aksesoris untuk Yamaha MT-03 dan MT-125 Meluncur

Ardhana Adwitiya - Minggu, 19 Januari 2020 | 14:20 WIB
Motosaigon
Paket aksesoris dari Yamaha Eropa untuk MT-125 dan MT-03

MOTOR  Plus-Online.com  - Yamaha Eropa telah meluncurkan paket aksesoris untuk Yamaha MT-125 dan MT-03 ABS 2020.

Melansir dari Motosaigon, Yamaha mengagetkan fanatiknya dengan meluncurkan MT-25 2020.

Padahal, MT-25 2020 memiliki desain yang sama seperti MT-15.

Sesudah resmi meluncurkan kedua motor tersebut, Yamaha juga meluncurkan MT-03 dan MT-125 dengan desain yang serupa.

Baca Juga: Muncul Yamaha MT-125 Upside down Lebih Besar dari MT15, Ini Pernbedaan Lainnya

Baca Juga: Bocor! Video Teaser Yamaha MT-125 Europe, Ada Tiga Pilihan Warna Khas Anak Muda

Harga MT-03 2020 diluncurkan Yamaha Eropa dengan desain yang serupa dengan MT-25.

Terdapat 3 pilihan warna untuk Yamaha MT-03, Gray White, Red, Ice Flou, Blue Icon Blue and Black Midnight Black.

Yamaha MT-03 2020 memiliki mesin 321 cc milik Yamaha R3, 4 klep DOHC dan pendingin air.

Mesin itu memuntahkan tenaga 42 di 10.000 rpm.

Baca Juga: Kenalan dengan Yamaha MT-03 yang Jadi Tunggangan Freestyler Indonesia di Thailand

Paket aksesoris Yamaha MT-125 dan MT-03 ABS 2020, masuk ke kategori Sport Pack.

Untuk Yamaha MT-125 Sport Pack, terdapat fly screen, dudukan pelat nomor, pelndung mesin, tank pad, LED blinker, dan knalpot Akrapovic.

Sementara, untuk Yamaha MT-3 ABS 2020 Sport Pack hampir sama dengan aksesoris MT-125.

Bedanya, pada bagian footrest, pelindung radiator, pentup jok belakang.

Motosaigon
Yamaha MT-03 Sport Pack

Baca Juga: Enggak Ada Perubahan, Yamaha Tetap Launching MT-125 ABS 2019

Selain itu, Yamaha juga mengeluarkan satu paket aksesoris untuk motor bergaya turing.

Paket Turing dari Yamaha dapat dipasang di MT-125, MT-25 dan MT-03.

Motosaigon
Touring Pack untuk Yamaha MT-125,MT-25 dan MT-03

Walau pun kedua motor itu tidak masuk ke Indonesia, bisa jadi inspirasi modifikasi nih buat MT-25 dan MT-15 brother.

Source : MotoSaigon.vn
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular