MOTOR Plus-online.com - Banjir yang melanda Jakarta, Bekasi, Tangerang dan beberapa wilayah lain membuat masyarakat menderita kerugian.
Bukan cuma rumah, mobil dan motor banyak yang tersapu banjir hingga mengalami kerusakan.
Hal ini membuat pemilik kendaraan khususnya motor memilih untuk menjualnya.
Pasalnya biaya perbaikan motor yang terendam banjir cukup mahal.
Baca Juga: Harga Bekas Rp 16 Jutaan, Yamaha R15 Banyak Pilihan Warna di Dealer Motor Seken
Baca Juga: Jadi Motor Antik, Harga Motor Bekas Honda Vario 110 Dibanderol Rp 6 Jutaan, Ini Daftar Lengkapnya
“Untuk biaya servis tergantung. Tapi, biasanya mahal dan memakan waktu karena harus membongkar bodi dan mesin motor.
Motor yang terendam banjir harus dikuras bensinnya.
Terus kuras air radiator, oli, dan mengecek kelistrikan.
Untuk motor matic biasanya cek komponen CVT dan bagian mesin," bilang Warsito, pemilik bengkel Tirto Kencono Motor yang berlokasi di bilangan Cengkareng kepada MOTOR Plus-online (26/1/2020).
Sementara itu motor bekas banjir juga pastinya anjlok nilai jualnya.
Untuk menghindari kerugian, pemilik dealer motor bekas punya trik untuk mengecek motor bekas terendam banjir.
"Banyak orang yang nawarin motor bekas banjir ke sini (dealer motor bekas miliknya).
Biasanya pemilik motor enggak ngaku kalau motor itu habis kena banjir.
Motor sih mulus gak ada noda, tapi kita paham kalau motor itu habis terendam banjir," lanjut Uung, pemilik dealer motor bekas Uung Motor di Jalan Menceng Raya, Jakarta Barat, beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Terungkap Ini Alasan Kenapa Motor Bekas Honda BeAT Laris Manis Seperti Kacang Goreng
Lelaki berkulit putih ini mengaku punya trik sendiri membedakan motor bekas terendam banjir atau tidak.
Salah satunya dengan mengintip ruang di bagian bawah dek motor, selain harus membongkar bodi secara keseluruhan.
"Saya biasanya langsung memeriksa bagian bawah dek. Kan ada celah tuh, nah biasanya di situ masih ada sisaan lumpur atau tanah yang enggak tersentuh tangan. Makanya kalau pemilik motor bilang motornya aman saya enggak langsung percaya," lanjutnya.
Selain memeriksa bagian bawah dek motor, dirinya mengaku mengecek soket kelistrikan motor dan tombol lampu sein atau lampu utama yang biasanya seret setelah terendam banjir.
Baca Juga: Di Dealer Motor Bekas Paling Banyak Dicari, Harga Terjangkau Mesin Bandel Bikin Honda BeAT Jadi Raja
"Tapi, biasanya setelah saya cek itu motor bekas banjir, saya langsung bilang gak tertarik ke pemilik motornya.
Soalnya beresiko dan biaya perbaikannya juga mahal. Saya kan beli motor untuk jual lagi, jadi yang nantinya malah bikin rugi saya abaikan," tutupnya.
Berikut trik mengecek motor bekas terendam banjir.
1. Cek sambungan dek atau plastik bodi motor, walaupun sudah dibersihkan namun endapan lumpur atau air yang mengering dan berubah jadi warna cokelat banyak dijumpai di situ.
2. Cek soket kelistrikan dan kabel-kabel yang biasanya luput dibersihkan pemilik motor dan biasanya masih ada sisa-sisa lumpur atau air walaupun sudah dibersihkan.
3. Cek bagian bawah dek motor, biasanya dari celah-celah kelihatan bekas sisaan lumpur yang mengendap.
4. Cek bagian tombol klakson, lampu sein atau lampu depan yang biasanya menjadi seret atau keras setelah motor terendam banjir.
5. Beberapa material yang terbuat dari besi biasanya berkarat dan sering lupa dibersihkan pemilik motor.
6. Cek suara mesin, motor yang pernah terendam banjir suaranya akan lebih kasar karena air yang bersarang di mesin kurang maksimal pembersihannya.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR