Usung Konsep Bobber Oriental, Motor Legendaris Suzuki GS500 Jadi Terlihat Makin Seksi

Ahmad Ridho - Rabu, 29 Januari 2020 | 10:35 WIB
Dok Tauco Custom
Suzuki GS500 berkonsep Bobber Oriental garapan Tauco Custom Motorcycle.

MOTOR Plus-online.com - Motor legendaris Suzuki ini memang lebih banyak beredar di Amerika Latin kisaran tahun 1990.

Di Indonesia, hanya hitungan jari yang punya motor Suzuki GS500 lansiran tahun 1989 seperti ini.

Dikirim ke Depok dalam kondisi memprihatinkan, Tauco Custom Motorcycle ditantang untuk membangkitkan motor ini jadi lebih keren.

Topo Goedel merasa kedatangan motor ini ke bengkelnya bak malapetaka.

Baca Juga: Kental Aura Cafe Racer, Cleveland Ace 400 Cafe Harganya Mirip Motor Sport 250 Cc

Baca Juga: Biayanya Bikin Melongo, Intip Kerennya Modifikasi Yamaha XMAX Pakai Kaki-kaki Motor Balap YZF-R1

Alasannya cukup simpel langka dan sulitnya spare part menjadi faktor utama kenapa bikin pusing modifikator lintas generasi ini untuk mengerjakannya.

Sugiyarto sengaja datang ke workshop yang ada di bilangan Tanah Baru Beji Depok untuk mengembalikan aura gagah di motor ini.

Kondisi motor benar-benar tak layak dibilang normal, dan sebuah pekerjaan yang penuh tantangan seperti membangkitkan dari kubur.

Dok Tauco Custom
Dari konsep awal yang sporty, Suzuki GS500 milik anggota TNI ini berubah jadi Bobber Oriental.

Suzuki GS500 yang kondisinya ala kadarnya ini dirombak total atas izin Sugiyarto dan hanya menyisakan mesin saja.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular