Asyik Nih! Gak Cuma Ketemu Valentino Rossi dan Maverick Vinales, Fans Bisa Test Ride Yamaha All New NMAX Lo!

Ardhana Adwitiya - Senin, 03 Februari 2020 | 18:00
Selain ketemu Valentino Rossi dan Maverick Vinales, para fans bisa test ride Yamaha All New NMAX bro.
Instagram.com/yamahaindonesia
Selain ketemu Valentino Rossi dan Maverick Vinales, para fans bisa test ride Yamaha All New NMAX bro.

MOTOR Plus-Online.com - Selain ketemu Valentino Rossi dan Maverick Vinales, para fans bisa test ride Yamaha All New NMAX bro.

Yup, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mengundang dua pembalap MotoGP itukeJakarta, Indonesia besok (4/2/2020).

Maverick Vinales menjadi kedua kalinya datang ke Indonesia setelah sebelumnya datang di peluncuran Yamaha All New NMAX bulan Desember 2019 lalu.

"Valentino Rossi dan Maverick Vinales akan berkunjung ke Indonesia dan tahun ini mereka juga sekaligus akan menyapa penggemarnya," kata Yordan Satriadi, Deputy GM Marketing YIMM melalui keterangan resminya.

Baca Juga: Bikin Kaget Sejagat, Manuver 'Gercep' Tim Yamaha Pabrikan di MotoGP 2020, Valentino Rossi Lengser Sampai Jorge Lorenzo Jadi Test Rider

Baca Juga: Penampilannya Menurun, Valentino Rossi Malah Dapat Julukan Monster Darat dari Bos Honda, Apa Maksudnya?

"Ini merupakan bentuk apresiasi kami kepada masyarakat khusunya pecinta Yamaha MotoGP," sambungnya.

Melalui media sosial akun Instagram YIMM, @yamahaindonesia, dibeberkan cara dan syarat buat fanatikan Valentino Rossi dan Maverick Vinales yang pengin bertatap muka langsung.

Namun, batas pengumpulan foto sudah berakhir, yakni 28 Januari 2020.



TERPOPULER