MOTOR Plus-Online.com - Yamaha Soul GT yang beredar di Thailand diberikan penyegaran berupa pilihan warna baru.
Di Thailand sendiri, Yamaha Soul GT mengaspal dengan nama GT125.
Walau angka penjualan skutik entry level ini kalah dengan Yamaha NMAX, namun dari pihak Yamaha sendiri masih memberi penyegaran.
Penyegaran itu berupa empat pilihan warna baru yang menarik.
Baca Juga: Geger, Kantor Kemenlu Mendadak Terjadi Ledakan, Yamaha Mio Soul Meledak dan Terbakar di Parkiran
Dari segi dimensi, motor ini tidak berbeda dengan Yamaha Soul GT.
Namun, bedanya ada pada jarak sumbu roda yakni 1.350 mm dan tinggi jok 773 mm.
Sementara Yamaha Soul GT punya jarak sumbu roda lebih pendek 1.260 mm dan tinggi jok lebih pendek 760 mm.
GT125 sudah memakai mesin blue core 125 cc yang diklaim efisien, bertenaga dan handal.
Baca Juga: Misterius, Skutik Yamaha Soul GT Ludes Terbakar, Polisi Selidiki Penyebabnya
Selain itu, motor ini juga ada tipe yang menyematkan fitur Stop & Start system (SSS).
Dengan fitur SSS, konsumsi bahan bakar akan lebih irit karena mesin motor akan otomatis mati ketika berhenti lebih dari 5 detik.
Yamaha GT125 hadir dengan 2 tipe, tipe SSS dengan kelir grey-balck, sementara tipe standarnya blue-white, black, dan red-black
Yamaha GT125 tipe standar dijual dengan harga 47.600 baht atau sekitar Rp 21,2 juta.
Baca Juga: Tragis, Motor Soul GT Tabrakan dengan Mobil Kijang, Pemotor Tewas Terlindas Ban
Sementara untuk GT125 dengan fitur SSS dibanderol 46.600 baht atau setara Rp 20,7 juta.
Padahal, Yamaha Soul GT dijual dengan harga Rp 17,3 juta tipe standar dan Rp 17,8 juta untuk tipe SSS.
Pilihan warna Yamaha GT125 bisa jadi referensi buat brother yang bosan dengan kelir Soul GT.
Source | : | 2banh.vn |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR