Jadi Test Rider Yamaha, Bos Repsol Honda Gak Was-was Data Motor MotoGP-nya Dibocorkan Jorge Lorenzo

Indra Fikri - Kamis, 13 Februari 2020 | 19:00 WIB
Instagram.com / @lorenzofancluboficial
Bos Repsol Honda tidak khawatir data Honda RC213V dibocorkan oleh Jorge Lorenzo ke Yamaha

MOTOR Plus-online.com - Manajer tim Repsol Honda, Alberto Puig tidak khawatir data motornya dibocorkan oleh Jorge Lorenzo setelah menjadi test rider di Yamaha.

Ya, terhitung mulai MotoGP 2020, Lorenzo akan bahu membahu dengan mantan kepala kru Valentino Rossi, Silvano Galbusera dalam pengembangan motor Yamaha YZR-M1.

Kekhawatiran muncul di kubu Repsol Honda karena Lorenzo bisa saja membocorkan data terkait Honda RC213V ke Yamaha.

Melihat kemungkinan tersebut, Manajer Repsol Honda, Alberto Puig, mengaku sama sekali gak was-was.

Baca Juga: MotoGP Bakalan Geger, Bos Petronas Bakal Duetkan Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo Tahun Depan?

Baca Juga: Akrab Banget, Jorge Lorenzo Kasih Wejangan Ke Valentino Rossi di Tes Pramusim MotoGP 2020

"Hal itu tidak akan terjadi, bahwa seorang pembalap meninggalkan tim kami dengan membawa sebuah buku catatan tentang desain motor," kata Alberto Puig, dilansir dari Todocircuito.

Meski tak menampik kemungkinan itu bisa saja terjadi, Alberto Puig menilai hal itu sangat sulit dilakukan.

"Tidak mudah untuk mengalihkan informasi ini dan tentu saja tak ada formula ajaib akan hal ini," tutur dia.

Menurut Alberto Puig, Jorge Lorenzo hanya akan membocorkan sesuatu mengenai motor Honda ke Yamaha melalui pengalaman-pengalamannya.

Baca Juga: Video Jorge Lorenzo Naik Yamaha NMAX Modifikasi Menguak Rahasia Menaklukan Sirkuit Sepang

"Lorenzo bisa menceritakan bagaimana kinerja motor Honda dan Ducati, tetapi hanya sebatas itu," kata Alberto Puig.

"Memang benar, bahwa dia meninggalkan kami dengan membawa pengalaman-pengalamannya," ucap Alberto Puig lagi.

Source : BolaSport.com,Todocircuito.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular