MOTOR Plus-online.com - Balap MotoGP 2020 akan dimulai pada 8 Maret mendatang.
Sirkuit Losail di Qatar akan menjadi seri pembuka balap motor paling populer ini.
Namun demikian, beberapa pembalap sudah melakoni serangkaian tes pramusim yang dihelat di Sepang.
Sama seperti musim MotoGP sebelumnya, beberapa pembalap memiliki prediksi sendiri siapa kandidat pembalap yang akan menjadi juara dunia tahun ini.
Pun demikian dengan Alex Rins, yang pastinya punya pembalap jagoan selain dirinya sendiri untuk merengkuh gelar juara dunia.
Tapi saat ditanya siapa pembalap yang bisa menjegal dominasi Marc Marquez di MotoGP tahun ini, dirinya hanya menggelengkan kepala.
"Siapa yang bisa menjegal Marc Marquez? Saya tidak tahu apakah ada pembalap dengan konsistensi untuk mengalahkan Marquez," papar pembalap asal Spanyol ini dikutip MOTOR Plus-online dari GPOne.com.
Pernyataan itu diungkapkan Alex Rins saat wawancara disela-sela presentasi Grup Nolan di Milan.
Baca Juga: Peduli Anak-anak Penderita Kanker, Alex Rins dan Joan Mir Lelang Helm Sampai Sepatu
Source | : | GPOne. com |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR