Parah Bro! Bisa Rogoh Kocek Rp 800 Ribu Biaya Ngurus SIM C Sama Calo

M. Adam Samudra,M Aziz Atthoriq - Sabtu, 22 Februari 2020 | 13:35 WIB
Dok. MOTOR Plus
Prosesnya mudah, Ini alasan kepolisian himbau masyarakat hindari pengurusan SIM lewat Calo

MOTOR Plus-online.com - Kewajiban untuk memiliki SIM dimanfaat calo dalam biaya pengurusan hingga dipatok Rp 800 ribuan.

Mengendarai kendaraan bermotor sudah wajib hukumnya memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM).

Selain sebagai tanda bukti kita sudah mampu dan layak mengemudi, SIM juga sebagai tanda kita telah mendapat izin dari kepolisian untuk berkendara di jalan raya.

Polisi selalu mengingatkan agar masyarakat hindari calo dalam pengurusan SIM agar tidak keluar biaya besar.

Baca Juga: Gak Kira-kira, Calo Tawarkan Bikin Smart SIM dengan Biaya 5 Kali Lipat Lebih Mahal, Polisi Bilang Begini

Baca Juga: Makin Panjang, Kapolri Pastikan Pegang Penuh Penerbitan SIM, STNK, BPKB, Menteri Perhubungan Langsung Bereaksi

Mengurus pembuatan SIM sendiri sebenarnya cukup mudah, dengan datang ke Satpas SIM membawa semua persyaratan, daftar, bayar, isi form, ikut ujian tertulis dan pratik.

Setelah dinyatakan lulus kamu tinggal tanda tangan, sidik jari dan foto lalu ambil SIM mu.

Untuk pengurusan SIM motor resmi  berkisar Rp.100 ribuan saja.

Dari kemudahan tersebut kepolisian menghimbau agar masyarakat hindari calo pengurusan SIM.

Source : Gridoto
Penulis : M. Adam Samudra
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular