MOTOR Plus-online.com - Sampai saat ini, Honda BeAT ini masih menjadi motor matic paling laris.
Belum lagi ditambah dengan All New Honda BeAT yang menambah pilihan motor matic di Indonesia.
Bukan itu saja, All New Honda BeAT sebagai versi barunya BeAT juga dikenal irit, dengan konsumsi bensin mencapai 60,6 km/liter.
Jangan salah, ternyata Honda BeAT baru termurah yang dibanderol Rp 16.450.000 bukan memegang motor murah.
Baca Juga: Asyik Nih, Dua Skutik Ini Lebih Murah dari Honda All New BeAT, Harganya Mulai Rp 13 Jutaan
Sebagai salah satu pabrikan, Suzuki pede dengan salah satu motor maticnya.
Yaitu Suzuki NEX II yang diklaim motor matic murahnya.
Selain murah, Suzuki NEX II juga kedapatan promo menarik.
Hal ini disampaikan oleh Fuji Melina, Sales Counter Suzuki Sinar Roda Kencana Mas, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
"Untuk Suzuki NEX II yang standar ada beberapa pilihan promo," buka Fuji saat ditemui MOTOR Plus Online, Jumat (28/2).
Promo Suzuki NEX II berlaku untuk setiap pembelian cash dan kredit.
"Semua tipe pembelian bisa kena diskon, cash atau kredit," kata Fuji
"Kalau cash, dari harga awal Suzuki NEX II standar Rp 15.750.000, dipotong Rp 300 ribu menjadi Rp 15,45 juta," lanjut wanita itu.
Baca Juga: All New Honda BeAT Laris Manis di Daerah Ini, 10 Ribu Unit Ludes Terjual di Bulan Pertama
Fuji juga menjelaskan, ada promo Suzuki NEX II untuk pembelian kredit.
"Khusus di tenor 35, ada potongan DP, awalnya Rp 1,6 juta dan jadinya cukup bayar Rp 600 ribu saja," akunya.
Namun, DP Rp 600 ribu ini hanya berlaku untuk Suzuki NEX II tipe standar.
"Kalau tipe lain, hanya berlaku diskon Rp 300 ribu untuk pembelian cash, tanpa perlu inden," tutupnya.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR