MOTOR Plus-onlin.com - Part body Yamaha NMAX ini memang jarang dijumpai di motor lain.
Bahkan pengguna Yamaha NMAX sendiri belum tentu tahu namanya apa.
Tapi, karena sering bongkar body atau karena getaran, kadang part body Yamaha NMAX ini kerap lepas dan tidak tahu belinya dimana.
Dikatakan tidak tahu beli dimana karena part ini seperti sepele dan ukurannya kecil, jadi belum tentu dijual di bengkel resmi.
Baca Juga: Ganti Konsep Mendadak, Yamaha NMAX Ini Malah Jadi yang Paling Elegan di Customaxi Makassar
Seperti yang diutarakan Chaplik Laka, pemilik Yamaha NMAX yang juga tidak tahu nama part ini.
"Ini namanya baut apa sih? Kalo beli perbiji bisa apa nggak yah? tanya Chaplik.
Pertanyaan Chaplik dilontarkan di grup Facebook Yamaha NMAX INDONESIA.
Dijawab oleh Nuruddin Afif yang juga anggota grup.
"Namanya rivet, kalau ori Yamaha harganya satuan 2.500/pcs. Kalau di toko online 1000/pcs," jelas Afif.
Part body yang punya seperti kancing atau klip body seperti dijumpai di mobil.
Kalau di mobil dipakai di bagian interior fungsinya juga sama, sebagai kancing atau klip untuk menyatukan komponen dari plastik.
Tapi, kalau punya mobil ukurannya lebih besar kadang dipakai di Yamaha NMAX rada seret.
Di toko spare part mobil dijual Rp 1.000 sampai Rp 2.000 per piece-nya.
KOMENTAR