MOTOR Plus-online.com - Ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) 2020 akan memasuki putaran pertama yang diadakan di sirkuit Sepang, Malaysia, (6-8/3/2020).
Asyiknya, tahun ini fanatikan balap motor Indonesia sudah bisa menonton live balap ARRC 2020 di TV swasta.
Bekerja sama dengan PT OnePrix Motorsport Management (OMM), tvOne akan menayangkan ARRC 2020.
Putaran pertama ARRC Malaysia 2020 akan ditayangkan pada 7 dan 8 Maret 2020, pukul 12:00 – 13:30 WIB.
Baca Juga: Fix, Nih Daftar Pembalap ARRC ASB1000 ARRC Di Musim 2020, Indonesia Ada 2 Orang
Baca Juga: Hasil Tes Pramusim ARRC 2020 Malaysia, Pembalap Indonesia Dominan, Lebih Paham Sirkuit?
Bukan cuma pada putaran pertama, tvOne juga akan menayangkan full seri pada ARRC 2020.
Putaran 2 The Bend Motorsport Park, Australia 9-10 Mei 2020, putaran 3 Suzuka Circuit, Jepang 27-28 Juni 2020, putaran 4 Zhuhai International Circuit, China 25-26 Juli 2020, putaran 5 Chang International Circuit, Thailand 22-23 Agustus 2020, putaran 6 Sepang International Circuit, Malaysia 26-27 September 2020 dan putaran final Chang International Circuit, Thailand 28-29 November 2020.
OMM mendapatkan hak siar ARRC musim ini untuk meningkatkan antusias para pecinta balap motor dan menciptakan kesempatan baru bagi talenta pembalap Indonesia.
Beberapa nama pembalap andalan Indonesia yang tampil di Kejuaraan OnePrix juga akan ikut pada balapan ini.
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR