Hasil Tes Pramusim ARRC 2020 Malaysia Hari Kedua, Pembalap Indonesia Unjuk Kekuatan

Indra GT - Rabu, 4 Maret 2020 | 21:00 WIB
Asia Road Racing Championship
Sengit jalannya race 2 ARRC AP250 ronde 6 Malaysia tahun2019

 

MOTOR Plus-online.com - Hari ke dua tes pra musim Asia Road Racing Championship (ARRC) Malaysia 2020 pembalap Indonesia unjuk gigi.

Rey Ratukore pemabalap dari ONEXOX TKKR SAG TEAM menjadi yang tercepat pada tes pra musim ARRC Malaysia di hari kedua.

Sebelumnya di hari pertama tes pra musim ARRC Malaysia 2020, Rey Ratukore berhasil mencatat waktu tercepat 2:27,390.

Di hari kedua Rey Ratukore berhasil memperbaiki catatan waktunya dengan memacu Yamaha YZF R25 lebih cepat 1:240 dari catatan sebelumnya.

Baca Juga: Asyik Nih, Sekarang Bisa Nonton Lagi Live Balap Motor Asia Road Racing Championship (ARRC) 2020 di TV Swasta

Baca Juga: Fix, Nih Daftar Pembalap ARRC ASB1000 ARRC Di Musim 2020, Indonesia Ada 2 Orang

Yamaha YZF R25 yang ditunggangi Rey Ratukore berhasil mencatat waktu tercepatnya 2:26:150.

Sama dengan Rey Ratukore, Andy Muhammad Fadly juga berhasil memperbaiki catatan waktunya di hari kedua tes pra musim ARRC Malaysia 2020.

Hasil waktu yang dicatat oleh juara tahun lalu, Andy Muhammad Fadly yang bernaung di Motul Manual Tech Racing Team adalah 2:26:253.

Padahal pembalap dari tim satelit Kawasaki Motor Indonesia (KMI) ini memperbaiki catatan waktunya di hari kedua tes pra musim ARRC Malaysia 2020.

Baca Juga: Hasil Tes Pramusim ARRC 2020 Malaysia, Pembalap Indonesia Dominan, Lebih Paham Sirkuit?

Source : TWMR
Penulis : Indra GT
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular