Mau Buka Gerai Bensin Eceran Resmi? ExxonMobil Tawarkan Bikin Pom Bensin Mini, Modalnya Lebih Murah

Ahmad Ridho - Selasa, 10 Maret 2020 | 10:07 WIB
Billy
Pom bensin mini milik ExxonMobil.

MOTOR Plus-online.com - Belakangan ini, banyak ditawarkan usaha gerai bensin resmi.

Sebelumnya ada Pertashop, gerai bensin eceran resmi milik PT Pertamina Persero.

Tapi jauh sebelumnya sudah ada ExxonMobil yang coba menawarkan masyarakat yang ingin membuka gerai bensin resmi.

Menggandeng Grup Salim lewat PT Indomobil Prima Energi, perusahaan asal Amerika Serikat tersebut hanya menawarkan kemitraan pom bensin mini.

Baca Juga: Pasca Banjir Besar, 5 Pom Bensin Masih Belum Beroperasi, Pertamina Siapkan Snake Absorbent

Baca Juga: Menghadap ke Laut, Ini Pom Bensin Pertamina Terindah di Indonesia yang Dikelilingi Tiga Pegunungan

Sebagai informasi, paket kemitraan SPBU mini ExxonMobil ini sekitar Rp 65 juta sampai Rp 85 juta.

Mitra yang bekerja sama akan mendapat fasilitas konstruksi SPBU, instalasi listrik dan perizinan.

Selain itu, besaran biaya disesuaikan dengan lokasi dan luas lahan.

Ditambah juga mitra perlu tambahan modal Rp 40 juta untuk deposit pasokan BBM dan suku cadang.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular