Video Jajal Sepeda Motor Listrik Custom Handmade, Biayanya Mulai Segini

Reyhan Firdaus - Rabu, 11 Maret 2020 | 12:56 WIB
Istimewa
Sepeda listrik buatan Darmawan punya desain ringkas

MOTOR Plus-online.com - Popularitas motor listrik di Indonesia, semakin tinggi di tahun 2020.

Tidak hanya beli motor utuh, ada juga opsi lain seperti konversi sampai bangun sepeda custom sendiri.

Yup, cara terakhir ini dipilih Darmawan, dalam membangun sepeda listrik bernama E-Mostra.

Tampilannya sendiri ringkas, dan terlihat siap buat diajak melibas rintangan.

Baca Juga: Video Vespa Klasik Jadi Motor Listrik, Habiskan Biaya Rp 20 Juta Demi Akselerasi Instan

Baca Juga: Serius Garap Motor Listrik, Harley-Davidson Siapkan Dua Logo Baru, Mana yang Lebih Macho?

Ide awal Darmawan membangun sepeda listrik ini, karena regulasi di Indonesia.

“Awalnya saya cuman niatnya pengen bikin kendaraan listrik yang empuk. Nah, karena motor listrik regulasinya masih abu-abu di Indonesia, akhirnya saya pilih konsep sepeda aja sih.” tukas Darmawan.

Karena konsepnya untuk diajak riding di medan buruk, spesifikasinya juga disesuaikan.

“Untuk spesifikasi sih, saya pakai motor hub 1000 Watt 48 Volt. Nah untuk baterai saya pakai 60 Volt 14 Ampere/Hour," tunjuk Darmawan.

"Jarak tempuh yang bisa dicapai ya sekitar 25 Km sekali full charge 4-5 jam,” jelasnya.

Biar konsepnya sepeda, Darmawan tetap menambah beberapa aksesoris untuk keselamatan berkendara.

Seperti lampu LED, serta panel panel instrumen untuk informasi kecepatan.

Penasaran berapa biaya dan impresi berkendaranya, simak videonya di bawah bro :

 

Source : Youtube Motor Plus Modif
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular