Bikers Bisa Cek Resiko Tertular Virus Corona Online Secara Gratis

Reyhan Firdaus - Rabu, 18 Maret 2020 | 19:25 WIB
corona.alodokter.com
Cek risiko tertular virus Corona via online

MOTOR Plus-online.com - Banyak bikers semakin waspada, akan wabah infeksi virus Corona atau COVID-19.

Apalagi di beberapa kota di Indonesia, semakin banyak orang yang positif akan virus Corona.

Makanya, banyak orang jadi mencari informasi lebih lanjut akan beberapa gejala virus Corona.

Terutama bikers yang banyak beraktivitas di publik, seperti kurir dan driver ojek online alias ojol.

Baca Juga: Mencengangkan, Gara-gara Virus Corona Polusi Udara Berkurang, Ini Penyebabnya

Baca Juga: Bikers Harus Tahu, Jangan Ragu Mengecek Virus Corona di Rumah Sakit Rujukan, Gratis Bro

Salah satu cara pengecekan awal, jelas dari suhu tubuh yang diakibatkan demam.

Apalagi kalau suhu tubuh tembus di atas 38 derajat Celcius.

Makanya di beberapa tempat seperti stasiun kereta, suhu tubuh dicek menggunakan termometer tembak.

Ada juga beberapa gejala lain, yang bisa menjadi tanda-tanda apakah brother positif terinfeksi virus Corona.

 

Rasa penasaran ini, bisa dijawab dengan pengecekan melalui internet alias online.

Layanan tanya-jawab ini diluncurkan oleh situs kesehatan populer Alodokter.com.

Caranya sangat mudah, brother cukup memilih opsi ya atau tidak dari pertanyaan yang diberikan.

Nanti hasil akhirnya akan memberikan saran kalau brother positif virus Corona atau tidak.

Layanan tanya jawab ini juga memberikan tips, untuk menghindari penyebaran virus Corona lebih lanjut.

Klik link ini untuk langsung masuk ke layanan tanya jawab akan virus Corona.

Source : Corona.alodokter.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular