Selain Bikin Tampilan Motor Jadi Lebih Ganteng, Jok Custom Honda ADV150 Ini Juga Jadi Solusi Biar Enggak Jinjit

Fadhliansyah,Muhammad Farhan - Sabtu, 21 Maret 2020 | 18:15 WIB
Istimewa
Jok custom Honda ADV150 Kedai Riders, anti jinjit.

MOTOR Plus-online.com - Bukan cuma bikin tampilan motor jadi lebih ganteng, tapi jok custom untuk Honda ADV150 juga bisa bikin pengendaranya enggak jinjit lagi.

Karena seperti yang diketahui, Honda ADV150 memiliki jok yang lumayan tinggi yaitu 795 mm.

Nah jok custom ini bisa menjadi solusi buat Brother yang jinjit saat menunggangi Honda ADV150.

Jadi enggak perlu ribet memodifikasi atau mengakali sokbreker biar motor jadi lebih pendek.

Baca Juga: Racun Modifikasi Bodi Carbon Honda ADV 150, Rapih Berkat Teknologi Vakum

Baca Juga: Awas Nyesel Kalau Dibiarkan, Beli Honda PCX 150 atau ADV150 di Dealer Resmi ini Malah Dapat Duit Rp 1 Jutaan

"Solusinya, kami tawarkan jok custom dengan desain ala Honda X-ADV namun nyaman dipakai terutama buat yang jinjit saat pakai jok bawaan," kata Yoyo, pemilik bengkel Kedai Riders di Ciledug, Tangerang.

Menggunakan jok asli yang dibentuk ulang, jok kini dilapis bahan kulit sintetis dan bahan tekstur carbon.

Selain itu terdapat semacam gundukan di depan dan sandaran jok kecil di tengah untuk menopang pengendara.

"Untuk bagian busanya dipapras dan dilapis ulang, selain itu ditambah pegas di bawah jok yang semuanya dirancang agar terasa empuk saat dipakai," lengkapnya.

Istimewa
Jok custom Honda ADV150 pakai per biar lebih empuk

Baca Juga: Pasang Moncong Bebek di Honda ADV150 Bikin Tampilan Jadi Mirip Moge Adventure, Segini Harganya

Tersedia juga jok dengan lampu LED yang ditanam dalam bagasi dan bisa diaktifkan pakai switch yang berguna membantu penerangan saat kondisi gelap.

"Jok ready stock, pengguna tinggal datang dan pasang dengan menukar jok bawaannya," jelas Yoyo, sapaan akrabnya.

Jika kalian tertarik, jok custom Honda ADV150 dari Kedai Riders dilepas dengan harga Rp 1,1 juta.

Kedai Riders (0812-8222-7990)


Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular