Enggak Pakai Mahal, Ternyata Cuma Segini Biaya Bikin Yamaha Lexi Jadi Dual Sokbreker

Fadhliansyah,Isal - Jumat, 27 Maret 2020 | 10:22 WIB
Rebby Ilham Pratama
Comot part kaki-kaki Yamaha Aerox 155, Yamaha Lexi pakai dual sokbreker dengan biaya yang murah

MOTOR Plus-online.com - Ternyata enggak mahal lo, untuk bikin Yamaha Lexi jadi dual sokbreker.

Seperti yang dilakukan oleh Reby, salah seorang pengguna Yamaha Lexi keluaran 2019.

Reby mengubah Yamaha Lexi miliknya jadi dual sokbreker, dengan biaya yang terbilang murah.

Malah enggak sampai Rp 500 ribu.

Baca Juga: Ganteng MAXImal! Yamaha Aerox 155 dan Lexi Pakai Cakram Belakang

Baca Juga: Ini Dia Yamaha Lexi Paling Sangar di Medan, Bodinya Dibatik Sampai 4 Bulan

Bukalapak/ Amorex Loaxan Motor Ciledug
Swing arm Yamaha Aerox 155

Supaya murah, Reby menyarankan untuk cari part kaki-kaki Yamaha Aerox 155 copotan.

"Seperti saya kemarin dapat part copotan sokbreker satu set dan swing arm Yamaha Aerox 155 itu Rp 400 ribu," kata Reby.

Kemudian Reby juga membutuhkan anting dari copotan sokbreker motor matic.

"Anting itu yang akan dilas ke arm sebelah kanan dan akan jadi dudukan sokbreker sebelah kanan Yamaha Lexi," jelas Reby.

Baca Juga: Serem Tapi Feminim Yamaha Lexi Predator Siap Mengikuti Jejak Yamaha NMAX Predator yang Sukses di Pasaran Akan Dilaunching

Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular