MOTOR Plus-online.com - Begini jadinya kalau penggemar Marc Marquez memodifikasi tunggangannya.
Tampilan Honda CBR1000RR ini memang dibuat mirip Honda RC213V, motor andalan tim Repsol Honda di ajang MotoGP.
Pemilik motor ini adalah Mr. S, yang minta disamarkan namanya.
Mr.S sendiri ternyata sebelumnya penggemar berat dari Valentino Rossi.
Baca Juga: Racun Cover Fairing Honda CBR150R, Tampilan Ala CBR1000RR-R 2020 Modal Hanya Rp 500 Ribu
Baca Juga: Ada-ada Aja Nih Alvaro Bautista, Bilang Amunisi CBR1000RR-R di WSBK Kayak Motor 2-Tak
“Salut buat dia, young rider penuh gairah dengan gaya khasnya yang suka elbow down membuat balap lebih hidup,” ucap pria ramah ini.
Untuk menunjukkan dukungannya, sebuah Honda CBR1000RR 2015 dia bikin semirip mungkin dengan tunggangan pembalap bernomor start 93 itu.
Pengerjaan airbrush dipercayakan pada Welly dari Sonic Airbrush.
“Saya minta dibikin semirip dan sebagus mungkin,” ujar Mr. S yang tinggal di kawasan Kelapa Gading, Jakut ini.
Baca Juga: Diluncurkan Oleh Marc Marquez, Harga Honda CBR1000RR-R 2020 Bikin Melotot
“Garapnya cukup rumit nih, karena mesti detail banget termasuk gambar semut di tangki yang mengikuti motif helm Marquez,” terang Welly yang beralamat di Harapan Indah Blok RR No. 3 Bekasi, Jabar.
Welly menambahkan, pengerjaan membutuhkan waktu sebulan, menggunakan cat Sikken dan pernis Spies Hecker.
Sambil menunggu cat selesai, Santo juga memodifikasi bagian lain, terutama kaki-kaki berikut rem dan meningkatkan performa mesin.
“Suspensi depan dan belakang ganti pakai Ohlins, sedang rem pakai Brembo, jadi mirip tunggangan Marquez deh,” bangga pemilik sebuah jasa perjalanan ini.
Baca Juga: Wuih, Honda Supra GTR 150 Punya Grafis CBR1000RR-R Fireblade 2020
Sementara itu untuk meningkatkan performa mesin, Santo ganti knalpot dan pasang piggyback.
“Knapotnya pakai Akrapovic SP MotoGP,” ujarnya. Yang pasti suara knalpotnya memang menggelegar!
Enggak hanya itu, beberapa bagian juga diganti, seperti hugger pakai yang karbon, windshield sampai pasang single seat.
Menurut Mr. S, semua komponen didapat dari Hendrik, dari gerai Probike di kawasan Kebon Jeruk, Jakbar.
Baca Juga: EICMA 2019, Marc Marquez Bantu Riset Honda CBR1000RR-R Tembus 215 DK, Siap Kalahkan Ducati
Hasil akhirnya keren ya?
Data modifikasi:
Ban: Bridgestone Battlax R10 120/70-17 & 190/55-17
Rear set: R&G
Rear Shock: Ohlins TTX36
Front Shock: Ohlins SP
Knalpot: Akrapovic Titanium CBR SP
Piggyback: Power Commander V
Kaliper rem depan: Brembo M4
Disk Brake: Brembo floating
Master rem depan: Brembo RCS19
Brake Line: Honda Racing
Windshield: Honda Racing
Frame slider: R&G
Radiator cover: R&G
Arm + front slider: Motovation
Filter: K&N
Single seat: Honda Racing
Rear hugger: carbon
Storm grip + tank pad: Honda Racing
Sonic Airbrush: 0813-1837-0700
Source | : | Otomotifnet.gridoto.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR