Sokbreker Belakang Rusak Jangan Dibiarkan Lama-lama, Bisa Merembet ke Komponen Ini

Ardhana Adwitiya - Sabtu, 28 Maret 2020 | 14:45 WIB
Motor Plus/ Indra GT
Double sokbreker belakang merek Showa dibenamkan di Honda ADV 150.

MOTOR Plus-Online.com - Banyak bikers yang enggak mengganti atau memperbaiki sokbreker belakang motornya yang rusak.

Sokbreker belakang rusak bisa bikin komponen lain ikut rusak kalau kelamaan dibiarkan.

Alhasil, biaya yang dikeluarkan bisa membengkak.

Sebagian besar kerusakan dari membiarkan sokbreker bocor atau rusak menyasar kaki-kaki motor.

Baca Juga: Enggak Pakai Mahal, Ternyata Cuma Segini Biaya Bikin Yamaha Lexi Jadi Dual Sokbreker

Baca Juga: Demam Pasang Sokbreker Belakang Yamaha Lexi Jadi Dobel, Diajak Manuver Makin Enak

"Kalau sokbreker rusak, fungsi meredam dari sokbreker jadi enggak maksimal," ungkap Ali Imron, owner bengkel spesialis sokbreker motor, Prima Shock Breaker.

Sokbreker rusak bisa merembet ke komponen lain, salah satunya bearing jadi mudah pecah.

"Kalau masih pakai pelek jari-jari, pelek jadi mudah goyang," kata mekanik yang ngebengkel di Jalan Raya Bogor KM. 27, Cibubur, Pekayon, Jakarta Timur ini.

Selain itu, ban motor juga bisa botak sebelah.

Baca Juga: Yamaha XMAX Modifikasi Spek Sultan, Harga Sokbreker Depannya Saja Rp 45 Juta

"Karena membiarkan sokbreker rusak bisa membuat habis enggak rata," kata Ali.

"Makanya yang kemakan hanya sisi kiri atau sisi kanan ban saja," lanjutnya.

Duh, kebayang enggak berapa biaya yang harus dikeluarkan dari membiarkan sokbreker motor rusak atau bocor?

Makanya, kalau menemukan gejala sokbreker rusak atau bocor, langsung diganti atau diservis ya bro.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular