Meski Ramai Virus Corona, Sirkuit Mandalika Untuk MotoGP Indonesia 2021 Malah Digaspol, Sudah 30%, Cuy!

Indra Fikri - Sabtu, 28 Maret 2020 | 17:40 WIB
themandalikagp.com
Sirkuit Mandalika untuk MotoGP Indonesia 2021

MOTOR Plus-online.com - Meski ramai virus corona, sirkuit Mandalika untuk MotoGP 2021 malah dikebut pengerjaannya.

Kabarnya, pengerjaan sirkuit ini sudah mencapai 30%.

Melalui keterangan tertulis, pengembang kawasan pariwisata The Nusa Dua, Bali, dan The Mandalika itu menyebut saat ini, fokus kepada ground work atau pekerjaan tanah.

“Kami pastikan, hingga saat ini proses pembangunan Sirkuit Mandalika terus berlangsung dan berjalan normal sesuai timeline yang direncanakan serta ditargetkan selesai sesuai jadwal, yaitu akhir 2020," ujar Direktur Utama ITDC Abdulbar M Mansoer, Jumat (27/3/2020).

Baca Juga: Jadi Sorotan, Pembangunan Sirkuit Mandalika Masih Lanjut Di Tengah Merebaknya Covid-19

Baca Juga: Geber Terus, Siang-malam Pengerjaan Sirkuit Mandalika Demi MotoGP Indonesia 2021, Begini Kabar Terbarunya

Secara rinci, pekerjaan tanah yang telah dilakukan mencakup land clearing yang mencapai 426.375 m2 atau 81,24 persen.

Sementara, pemasangan pagar beton precast keliling yang telah mencapai 5.177 meter atau 82,83 persen.

Kemudian, galian tanah track sebesar 180.824 m3 atau 79,71 persen.

Serta pekerjaan timbunan tanah yang mencapai 69.206 m3 atau 18,34 persen.

Source : Kompas.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular