Enggak Pakai Ribet, Syarat Sewa Moge Ternyata Cuma Harus Punya Dua Hal Ini Lo

Fadhliansyah - Selasa, 31 Maret 2020 | 11:50 WIB
Instagram/@riple.co.id
Kawasaki ZX-6R yang disewakan di Riple, syarat sewa moge ternyata cuma perlu dua hal saja


MOTOR Plus-online.com - Ternyata syarat menyewa moge (motor gede) enggak ribet lo, cuma perlu dua hal saja.

Saat ini tempat penyewaan atau rental moge memang enggak banyak di Jakarta.

Bahkan mungkin Riple jadi satu-satunya rental moge yang bisa ditemui di Jakarta.

Oiya, motor yang disewakan Riple juga enggak hanya moge saja ya.

Baca Juga: Mantap! Virus Corona Masih Mengintai, Rental Moge Ini Semprotkan Disinfektan ke Motornya Sebelum Disewakan

Baca Juga: Bukan Cuma Driver Ojol, Usaha Rental Moge di Jakarta Juga Kena Dampak dari Penyebaran Virus Corona

Banyak juga motor-motor berkapasitas cc kecil, seperti Kawasaki W175 dan Honda ADV150 contohnya.

Fadhliansyah/MOTOR Plus
Rental moge Riple di Jaksel kena dampak dari penyebaran virus Corona

Sementara untuk moge, pilihannya banyak banget yang bisa disewa.

Seperti BMW G 310 GS, Royal Enfield Himalayan, Kawasaki Z800, Kawasaki ZX-6R, Yamaha YZF-R6, Harley-Davidson Street 500 dan masih banyak lagi.

Nah jadi buat Brother yang kepengin merasakan sensasi riding naik moge, bisa merasakannya nih di Riple.

Baca Juga: Jadi Moge 1000 Cc Paling Murah, Harley-Davidson Softail Standard 2020 Sebentar Lagi Meluncur

Dok. Riple
Mulai dari Harley-Davidson, Kawasaki Z800, dan beberapa moge lain tersedia untuk disewa di Riple. Biaya sewa mogenya juga enggak mahal bro

"Ya tujuan kita memang pengin membagikan kesenangan riding motor ke semua orang," kata Marsel, salah satu owner Riple saat ditemui MOTOR Plus-online beberapa waktu lalu.

Marsel kemudian menjelaskan persyaratan yang dibutuhkan untuk menyewa moge.

"Persyaratannya gampang cuma butuh KTP sama SIM C saja, nanti KTP dititip di kita selama peminjaman," jelas pria yang tinggal di Cinere, Depok, Jawa Barat ini.

Gampang banget ya, Bro!

Baca Juga: Ngeri, Video Yamaha Mio Modifikasi 2 Silinder, Suaranya Mirip Moge 600 cc

Tapi harus diingat ya, riding naik moge tentunya harus lebih hati-hati.

Karena bobot dan power moge jauh lebih besar daripada motor biasa.

Penulis : Fadhliansyah
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular