#NgoprekSantuy, Cara Simpel Rawat Kunci Kontak Motor di Rumah, Dijamin Aman dari Maling Motor

Galih Setiadi - Minggu, 5 April 2020 | 11:30 WIB
Galih/MOTOR Plus Online
Ilustrasi kunci kontak motor dengan shutter key, belum tentu aman dari maling motor

 

MOTOR Plus-online.com - Biar aman dari jeratan virus corona, tetap #dirumahaja ya bro.

Biar gak bosen juga, mending cek kondisi komponen motor, termasuk kunci kontak.

Jangan salah, fungsi kunci kontak pada motor cukup penting.

Bahkan, kunci kontak dengan shutter key pun masih bisa dijebol.

Baca Juga: Ini Beda Kunci Kontak Yamaha NMAX Lama dengan All New NMAX Standar, Jadi Lebih Simpel

Baca Juga: Kalau Terdesak, Cara Gampang Pas Mendadak Kunci Motor Yamaha NMAX Hilang

Ini bisa terjadi bila mekanisme shutter key mulai dihinggapi kotoran atau kerak.

Apalagi dalam kondisi basah, per yang ada dalam mekanisme shutter key jadi tak kuat mendorong penutupnya.

Alhasil kunci motor pun terbuka dan mengundang maling motor.

Ternyata, gampang kok cara merawat kunci kontak motor.

Baca Juga: Gampang Banget! Begini Cara Pasang Bracket Ponsel di Honda ADV150, Cuma Modal Kunci L

Hal itu disampaikan Technical Service Division PT Astra Honda Motor, Endro Sutarno

"Boleh disemprot penetran untuk lancarkan kembali kinerja part," kata Endro.

Usai disemprot penetran, buka-tutup mekanisme shutter key beberapa kali agar kotoran yang nempel di dalam rontok.

Galih/MOTOR Plus Online
Semprotkan penetran bila terasa mulai seret

Lalu semprotkan penetran sekali lagi agar kotoran benar-benar bersih.

Baca Juga: Jangan Asal Bolongin Mangkok Kopling, Ini Kunci Agar CVT Honda PCX 150, ADV150, Vario 125 dan 150 Bebas Gredek

Bila perlu, lubang kuncinya juga ikut disemprot agar perputaran mekanisme kunci lancar.

Karena umumnya penetran juga mengandung pelumasan.

Setelah disemprot, coba putar lubang pembuka shutter key pada motor, dan hasilnya akan kembali seperti baru.

Galih/MOTOR Plus Online
Putar mekanis shutter key usai disemprot penetran

Nah, kunci kontak motor kini gampang dibuka-tutup dan dijamin aman dari incaran maling motor.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular