MOTOR Plus-online.com - Pandemi virus corona yang semakin meluas di beberapa negara berimbas pada nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat.
Tentu hal ini juga ikut berpengaruh pada sektor indutri roda dua di Indonesia.
Namun demikian ada kabar bagus yang membuat calon konsumen bisa bernapas lega.
Pasalnya PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) belum merevisi harga jual motornya meski nilai tukar rupiah melemah.
Baca Juga: Jual Yamaha NMAX Facelift Dealer Yamaha Mustika Grand Opening Cabang Baru
Baca Juga: Benar-benar New Yamaha NMAX, Tampang Robotik dan Mengotak Sudah Dijual di Dealer Yamaha
Kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor), menyebutkan rupiah berada di level Rp 16.245 per dollar AS pada Rabu (8/4/20).
Antonius Widiantoro, Manager Public Relation YIMM memastikan, tidak ada kenaikan harga untuk seluruh produknya untuk saat ini.
"Kami belum ada kenaikan (harga) ya, kami melakukan penyesuaian harga itu terakhir di Maret 2020," ucapnya, (6/4/20).
"Jadi lihat saja di situs resmi kami," ujar pria yang akrab disapa Anton ini.
Baca Juga: Gak Nyangka! Dealer Yamaha Mekar Bintaro Jual New NMAX 2019 Full Modif
"Saya belum tahu dan belum bisa memberikan statement (pernyataan) lah kalau untuk yang itu (koreksi harga ke depannya)," imbuhnya.
Anton menjelaskan, melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dollar saat ini tidak serta merta membuat harga kendaraan yang dipasarkan Yamaha ikut naik.
Menurutnya, penyesuaian harga merupakan bagian dari rencana produksi dan penjualan dalam jangka panjang, sehingga tidak bisa dilakukan secara tiba-tiba.
"Bukan karena dollar naik terus langsung menaikkan harga ya, dollar turun kan harga enggak bisa turun, gitu hehe," tutur Anton.
Baca Juga: Diskon Jutaan Rupiah Beli Knalpot Akrapovic di Dealer Yamaha
"Karena kalau bicara komponen kan juga beberapa supplier masih menggunakan stok-stok yang ada," ujarnya.
Ia pun berharap agar pandemi virus Corona ini segera berlalu, dan bisa kembali menjalani rutinitas secara normal.
"Harapannya sih enggak berkepanjangan kondisi seperti ini. Makanya kita berdoa supaya cepatlah Corona ini berlalu," tutupnya.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR