MOTOR Plus-online.com - Penghasilan driver ojek online (ojol) mengalami penurunan akibat siaga virus corona.
Untuk itu PT Topindo Atlas Asia selaku distributor resmi pelumas TOP 1 di Indonesia memberikan gratis 1.000 botol oli bagi para driver ojek online.
Pelumas Top 1 gratis ini dibagikan dengan cara berkeliling pada Senin (06/04) hingga Jumat (09/04) kepada pengendara ojek online.
Ada beberapa cara dilakukan seperti berpura-pura memesan layanan pengiriman barang yang ternyata diberikan langsung kepada pengemudi ojek online bersangkutan.
Baca Juga: Salut, Penggiat Roda Dua Surabaya Bagikan Ember Cuci Tangan Gratis Untuk Warga Hindari Virus Corona
Ada juga yang diberikan terjun langsung ke jalanan guna memberikan oli secara gratis.
Bagi-bagi oli TOP 1 Indonesia secara gratis ini berlangsung di 2 kota besar di Indonesia, yaitu DKI Jakarta dan Bandung.
Dua daerah ini dipilih karena memiliki penduduk yang cukup padat serta memiliki dampak yang berat akibat pandemi COVID-19.
Adi Rukmantara selaku Brand Activation Supervisor TOP 1 Indonesia turut memberikan alasan di balik aksi pembagian oli gratis ini.
Penulis | : | Aong |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR