Balas Kekalahan MotoGP Virtual Race Pertama, Marc Marquez Yakin Menang di Race Kedua, Ada Maksud Tersembunyi

Galih Setiadi - Sabtu, 11 April 2020 | 17:00 WIB
Instagram.com/marcmarquez93
Marc Marquez berkomentar soal performanya.

MOTOR Plus-online.com - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, benar-benar serius jelang MotoGP Virtual Race seri kedua, Minggu (12/4/2020).

Kegagalan di MotoGP Virtual Race sebelumnya, (29/3/2020) bikin Marc Marquez jengkel.

Marc Marquez cuma bertengger di posisi kelima saat itu.

Malah parahnya kalah dengan sang adik, Alex Marquez, yang ternyata memang lebih jago urusan gem virtual.

Baca Juga: Panas, Balap MotoGP 2020 Belum Jelas, Bos Ducati Malah Provokasi Tim Honda, Marc Marquez Dibawa-bawa

Baca Juga: Pro Kontra Balap MotoGP Digelar Dua Kali Seminggu, Marc Marquez Kasih Jawaban Mengejutkan

Kini, Marquez bernazar dirinya menang di balapan virtual MotoGP di sirkuit Mugello, Italia.

Marc Marquez yakin bisa mendepak posisi sang adik dan Fransesco Bagnaia.

Maklum, dua pembalap MotoGP itu sanggup mengalahkan Marc Marquez.

"Well, sejak balapan terakhir, aku telah meningkatkan latihan sedikit lebih banyak," ucap Marc Marquez dikutip dari Crash.net.

Baca Juga: Buka-bukaan, Marc Marquez Kalah Jago Urusan Balapan Virtual MotoGP, Tetap Ikut Lantaran Hal Ini

Source : Crash.net
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular