MOTOR Plus-online.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) hari ini, Rabu (15/4/2020) akan kembali meluncurkan sesuatu, apakah motor baru atau aplikasi baru?
Kejutan apa yang akan diluncurkan Yamaha ini ramai setelah diposting di media sosial.
Melalui akun Instagram resmi-nya, Yamaha Indonesia umumkan hari ini tanggal 15 April 2020 akan meluncurkan produk terbaru lagi.
Tentunya bikin banyak bikers penasaran, apakah besok bakal jadi peluncuran motor baru Yamaha?
Sebelumnya kita simak dulu postingan Instagram Yamaha Indonesia :
Baca Juga: Update Harga Naked Bike dan Motor Sport Yamaha April 2020, Masih Ada yang di Bawah Rp 30 Jutaan
Baca Juga: Siap-siap Bro, Yamaha Indonesia Akan Berikan Kejutan, Apakah Peluncuran Motor Baru?
"SAVE THE DATE! Tanggal 15 April jam 11.00 WIB nanti akan ada yang menarik di Channel Youtube Resmi Yamaha Motor Indonesia," tertulis dalam postingan yang diunggah 14 April 2020.
"Akan ada yang bikin Brosis semakin dekat dan up-to-date dengan Yamaha Indonesia deh! Penasaran dong, nantikan keseruannya di 15 April nanti! Tunggu terus info selanjutnya di akun resmi sosial media Yamaha ya!" tulis admin Instagram Yamaha Indonesia.
Karena postingan ini, banyak netizen berasumsi kalau besok bakal jadi peluncuran motor baru Yamaha secara online atau virtual.
Mengingat peluncuran produk baru secara virtual, lagi populer di Indonesia.
Baca Juga: Siap-siap Bro, Yamaha Indonesia Akan Berikan Kejutan, Apakah Peluncuran Motor Baru?
MOTOR Plus-online coba mengkonfirmasi motor sport, matic atau malah aplikasi baru yang akan diluncurkan Yamaha siang hari ini kepada Public Relation PT YIMM, Artha Wirjodiharjo.
Namun jawabannya sama seperti sebelum-sebelumnya yakni ditunggu saja sampai acara launching selesai.
"Hehehe, saya enggak bisa kasih bocoran. Sejam lagi acara launching-nya kok mas, ditunggu saja ya," jawab perempuan berhijab ini.
Rencananya peluncuran motor baru ini dilakukan via Youtube, lengkap dengan acara dan sesi tanya jawab.
Suzuki Indonesia baru saja melakukan peluncuran produk baru online, untuk Suzuki Ignis facelift di akun YouTube serta IG TV mereka.
Lantas, kalau benar Yamaha Indonesia akan luncurkan motor baru, kira-kira produk apa ya?
Banyak bikers menyebut kalau Yamaha Aerox 155 bakal mendapat update atau penyegaran.
Disebut-sebut bakal pakai teknologi baru dari Yamaha NMAX 155, seperti Y-Connect sampai kontrol traksi.
Baca Juga: Virus Corona Bikin Yamaha Indonesia Khawatir, Takut Ganggu Ekspor
Namun bisa saja, yang diluncurkan adalah hal lain yang tidak kalah menarik, seperti aplikasi smartphone untuk pengguna motor Yamaha atau malah motor sport terbaru atau line up yang sudah ada disegarkan.
Kita tunggu saja jam 11.00 WIB hari ini di YouTube resmi Yamaha Indonesia!
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR