MOTOR Plus-Online.com - MotoGP 2020 berpeluang untuk melangsungkan balapan pada akhir Juli mendatang.
Beberapa skenario sudah dirancang, salah satunya kemungkinan besar balapan digelar tertutup alias tanpa penonton.
Mendengar hal tersebut Circuit de Barcelona-Catalunya tuan rumah MotoGP Catalunya angkat bicara.
Joan Fontsere, direktur sirkuit Barcelona, menyatakan kesiapannya.
Bahkan diar mengungkapkan bisa menggelar balapan lebih dari sekali jika diperlukan.
Baca Juga: Kabar Gembira, Dorna Sport Bertekad Gelar MotoGP 2020 pada Akhir Juli, Begini Skenarionya...
Baca Juga: Akhirnya Valentino Rossi Takluk, Terang-terangan Ambil Keputusan Tetap Ngaspal di MotoGP Tahun Depan
Hanya saja, pihaknya enggan mau membayar biaya gelaran balapan MotoGP.
Seperti yang diketahui, sirkuit akan kehilangan pemasukannya dalam gelaran tanpa penonton.