PSBB Tangerang Raya Diperpanjang Akibat Jumlah Kasus Covid-19 Meningkat, Bikers Jangan Sembarang Melintas

M Aziz Atthoriq - Kamis, 30 April 2020 | 12:03 WIB
Dok Wartakota
Checkpoint PSBB di Tangerang Raya.

 

MOTOR Plus-Online.com - Kasus Corona cenderung meningkat, Walikota Tangerang perpanjang masa PSBB.

Saat ini pandemi virus Corona masih mewabah diberbagai wilayah Indonesia.

Seluruh lapisan masyarakat ikut serta dalam mencegah dan memutus rantai penyebaran virus Corona ini.

Begitupun dengan pemerintah daerah masing-masing kota, beberapa kota memperpanjang masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) akibat kasus Corona yang masih meningkat.

Baca Juga: Bikers Simak Nih, Catat 52 Titik Pemeriksaan Kendaraan Selama PSBB pada Tiga Wilayah di Jawa Timur

Baca Juga: Seminggu Berjalan, Pelanggar Aturan PSBB di Kabupaten Bandung Mencapai 21.446, Pelanggaran Ini Paling Banyak

Salah satunya yang dilakukan oleh Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah.

Pemerintah Kota Tangerang secara resmi akan memperpanjang masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB), melansir dari Tribunnews.com (30/04/2020).

Seperti diketahui kalau PSBB di Kota Tangerang sudah memasuki pekan kedua yang sesi pertama akan habis pada Minggu (1/5/2020) mendatang.

Namun, Wali Kota Tangerang, Arief R Wismanyah mengatakan akan langsung memperpanjang masa PSBB Kota Tangerang selama 14 hari lagi.

Baca Juga: Bikers Catat Nih! Dinilai Kurang Maksimal, Pemkot Tangerang Perpanjang PSBB Hingga 15 Mei

Source : Tribunnews.com
Penulis : M Aziz Atthoriq
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular