MOTOR Plus-Online.com - Hari raya idul fitri merupakan hari yang dinanti seluruh umat muslim.
Pada hari raya kedua seperti hari ini, masih ada umat muslim yang bertemu sanak saudaranya untuk bersilaturahmi.
Sebenarnya pemerintah telah menerapkan masih mengimbau untuk tetap di rumah saja.
Tapi, jika brother tetap nekat bertemu sanak saudaranya, ada tips untuk bepergian secara aman.
Baca Juga: Bikers Catat Nih! Pemotor Dilarang Keras Boncengan Naik Motor Saat PSBB di Kota Bandung
Hal ini sering disepelein, tapi sebenarnya sangat berbahaya loh.
Yaitu posisi berboncengan yang benar.
Melansir beberapa sumber, posisi berboncengan sendiri sangatlah penting untuk diperhatikan karena apabila salah, maka bisa membuat keselamatan si pengendara dan juga pembonceng menjadi terancam.
Posisi berboncengan yang paling aman adalah si pembonceng memeluk pinggang dari si pengendara.
Baca Juga: Catat Nih! Selama PSBB Pemotor Masih Nekat Bawa Boncengan Beda Alamat, Polisi Langsung Lakukan Ini
Bahkan posisi yang paling baik yaitu memeluk mesra pengendara.
Hal ini karena gerak tubuh pembonceng bisa mengikuti si pengendara, sehingga motor yang dikendarai bisa tetap seimbang ketika berada di tikungan.
Selain itu diharapkan bikers hanya membawa satu penumpang, karena hal tersebut juga membahayakan loh.
Nah mudah banget kan brother? Semoga sampai tujuan dengan selamat ya.
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR