MOTOR Plus-online.com - Pendiri apparel balap Alpinestars, Sante Mazzarolo, dikabarkan meninggal dunia hari ini, Sabtu (2/5/2020).
Menurut laman GPOne.com, Sante Mazzarolo meninggal dunia pada umur 91 tahun.
Sante Mazzarolo meninggalkan satu orang istri dan 3 orang anak.
Sante mendirikan Alpinestars pada tahun 1963 di Asolo, Italia.
Nama Alpinestars sendiri berawal nama bunga Stella Alpina atau Edelweiss yang tumbuh di dataran tinggi sekitar perusahaan tersebut.
Sante merupakan penemu sepatu khusus olahraga balap.
Namun bukan dari sekadar menjadi pelindung tapi kenyamanan dan desain, itu juga diperhatikan oleh Sante.
Alpinestars mulai dipimpin oleh putra Sante, Gabriele Mazzarolo, sejak tahun 1993.
Baca Juga: Disindir Soal Kontrak Marc Marquez di MotoGP, Manajer Honda Bongkar Rahasia Besar Andrea Dovizioso
Alpinestars mempunyai kantor di Los Angeles dan Bangkok, sementara kantor pusat dan fasilitas R&D tetap di Italia Utara.
Beberapa pembalap MotoGP juga disponsori oleh Alpinestars.
Mereka adalah Marc Márquez, Jorge Lorenzo, Dani Pedrosa, Andrea Dovizioso, Maverick Viñales, Fabio Quartararo, Cal Crutchlow, Álex Rins, Takaaki Nakagami, Francesco Bagnaia, Álex Márquez.
Source | : | GPOne.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR