MOTOR Plus-online.com - Gaya banget, Maverick Vinales sukses jadi juara MotoGP Virtual Race III, Minggu (3/5/2020) sampai rayakan selebrasi juara sudah kayak beneran.
Akhirnya, Maverick Vinales berhasil mewujudkan ambisinya tampil di balapan virtual MotoGP menjadi juara.
Maverick Vinales butuh 3 kali sesi MotoGP Virtual Race untuk membuatnya jadi juara.
Maverick Vinales meraih podium 3 di MotoGP Virtual Race I.
Kemudian, Maverick Vinales sabet podium 2 di MotoGP Virtual Race II.
Baca Juga: Sempat Terjatuh, Lap 10 Jadi Penentuan Kemenangan Maverick Vinales di MotoGP Virtual Race Seri 3
Eh, Maverick Vinales menggondol podium pertama di MotoGP Virtual Race III.
Meskipun pembalap tim Monster Energy Yamaha MotoGP itu mengungkapkan rasa nggak percayanya.
"Terlibat duel alot dan saya sempat dua kali crash," cerita Maverick Vinales.
Maverick Vinales benar-benar tidak menyangka bisa jadi juara di MotoGP Virtual Race III, (3/5/2020) lalu.
"Sungguh gak nyangka bisa meraih kemenangan di MotoGP Virtual Race kali ini," sumringah Maverick Vinales.
Saking sumringahnya, Maverick Vinales merayakan selebrasi kemenangan di MotoGP Virtual Race III layaknya selebrasi menang di balapan MotoGP sesungguhnya.
Maverick Vinales merayakan semprot minuman, meskipun bukan minuman sampanye seperti di balapan MotoGP sesungguhnya.
Maverick Vinales pun merayakannya di teras rumah bukan di podium sirkuit karena masih dalam kondisi darurat pandemi virus corona (Covid-19) alias di rumah saja.
Baca Juga: Fakta Menarik! Perlengkapan Wajib Pembalap MotoGP Apa Saja? Lebih Enteng dari Baju Astronaut
Maverick Vinales pun mengunggah aksinya rayakan selebrasi kemenangan dengan menyemprotkan minuman di Twitter @mvkoficial12.
Seperti apa Maverick Vinales rayakan selebrasi kemenangannya di MotoGP Virtual Race III langsung simak videonya berikut;
The mood when you win your first Virtual @MotoGP Race ???????? #VirtualSpanishGP @MotoGPeSport @2WheelsforLife #MotoGP | #MonsterYamaha | #12gang | @YamahaMotoGP pic.twitter.com/5edc8wg1Nw
— Maverick Viñales (@mvkoficial12) May 3, 2020
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR