Duh, Gimana Nasib Pembangunan Sirkuit MotoGP Mandalika Nih? Konsultannya Ada Yang Meninggal

Indra GT - Rabu, 6 Mei 2020 | 18:15 WIB
instagram.com/@itdc_id
Pembangunan Mandalika International Street Circuit dimulai pada 1 Oktober 2019 dan saat ini ada konsultan WNAnya meninggal dunia di Lombok.

MOTOR Plus-online.com - Salah seorang konsultan sirkuit MotoGP Mandalika warga negara asing (WNA) diketahui meninggal dunia.

Seperti kita ketahui, Indonsia akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan MotoGP 2021.

Sehingga sirkuit MotoGP Mandalika harus selesai sebelum penyelenggaraannya.

Tapi dalam proses pembangunan sirkuit MotoGP Mandalika salah satu konsultan WNAnya meninggal dunia.

Baca Juga: Wuih, Meski Sirkuit Mandalika Belum Rampung, Dorna Sports Udah Perpanjang Kontrak MotoGP Indonesia Jadi 10 Tahun

Baca Juga: Gaspol! Meski Di Tengah Virus Corona, Video Pembangunan Sirkuit Mandalika Untuk MotoGP Indonesia 2021

Seorang warga negara asing (WNA) asal India yang bekerja sebagai konsultan pembangunan Sirkuit MotoGP Mandalika.

Berinisial AK (55), ditemukan tewas di sebuah kamar hotel di Desa Penujak, Lombok Tengah, Minggu (3/5/2020).

Diketahui AK sudah tinggal di hotel tersebut selama empat bulan.

"Yang bersangkutan bekerja sebagai konsultan di PT Inacon dalam rangka pembangunan Sirkuit MotoGP di Desa Kuta," kata Kasatreskrim Polres Lombok Tengah AKP Priyo Suhartono saat dikonfirmasi, Rabu (6/5/2020).

Baca Juga: Enggak Nyangka, Pembangunan Sirkuit Mandalika Untuk MotoGP Indonesia 2021 Terbagi Jadi 9 Tahapan, Begini Detailnya

Source : Kompas.com
Penulis : Indra GT
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular