Suzuki GSX R-150 Tampil Menawan, Modifikasi ala Moge BMW HP4, Headlampnya Gak Tahan Bro

Fedrick Wahyu,M Aziz Atthoriq - Selasa, 12 Mei 2020 | 15:25 WIB
Street monster shop
Suzuki GSX R-150 langsung tampil menawan modifikasi ala mogr BMW HP4

 

MOTOR Plus-online.com - Tampil Menawan! Suzuki GSX R-150 modifikasi ala moge BMW HP4, pakai headlamp ini bro.

Bicara dunia modifikasi tentu saja tak akan ada habisnya. 

Berbagai aliran konsep terus bermunculan dan berinovasi.

Malahan ada  sebagian orang yang ingin mendesign motornya agar lain daripada yang lain.

Baca Juga: 'Saep Hedon' Modifikasi Suzuki Satria F150 Templok Part Mewah, Baju Full Carbon

Baca Juga: Video Suara Suzuki Satria F150 Jadi 2 Silinder, Padatnya Suara 300 Cc

Modifikasi dapat dilakukan diberbagai jenis motor bro seperti motor matic, motor bebek hinga motor sport.

Suzuki GSX R-150 termasuk dalam motor sport fairing 150cc yang cukup sering dimodifikasi.

Seperti Suzuki GSX-R150 garapan Street Monster Shop asal Vietnam berikut ini.

Dari tampilannya, Suzuki GSX-R150 ini sekarang terasa seperti moge, apalagi setelah diberi embel-embel decal BMW HP4 di bodinya.

Baca Juga: Modifikasi Suzuki Satria F Jadi 2 Silinder, Mesin 300 Cc Buat Harian

Street monster shop
Fairing dan buntut sudah kena custom ni bro


Bodi atau fairingnya sendiri sudah diganti baru hasil custom yang memberikan kesan lebih kekar.

Lalu di bagian sisi kanan-kirinya ada kisi-kisi seperti sirip khas BMW HP4 atau BMW S1000RR.

Menariknya, untuk headlamp Suzuki GSX-R150 diganti dengan milik Suzuki Satria F150 yang memberikan kesan agresif.

Kemudian ada sepasang lampu sorot tambahan di sisi kanan-kirinya dan menyatu dengan fairing.

Baca Juga: Dijamin Pangling, Modifikasi Harley-Davidson XR1200 Beraliran Bosozoku

Berikutnya ada cover tangki serta buntut dan stoplamp baru yang lebih sporty.

Pindah ke bagian kaki-kaki, garpu depan sudah diganti model upside down dan pengeremannya jadi double disc brake.

Street Monster Shop
Bagian kaki-kaki juga kena modifikasi, pakai sokbreker upside down dan double discbrake

Selain itu beberapa aksesori aftermarket juga ikut dipasang seperti steering damper, rear set hingga exhaust system baru.

Berkat ubahan-ubahan yang cukup signifikan tadi, Suzuki GSX-R150 ini jadi kian mempesona.

Street Monster Shop
Modifikasi Suzuki GSX R-150

Baca Juga: Modifikasi Suzuki GSX-R150 Langganan Juara, Pakai Motif Helm Superbike

Source : GridOto.com
Penulis : Fedrick Wahyu
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular