Dunia Balap Berduka, Mekanik Legendaris Indonesia, Teguh Senjaya Enthog Motor Tutup Usia

Indra Fikri - Selasa, 12 Mei 2020 | 18:35 WIB
Facebook.com/Teguh Senjaya Tan
Dunia balap berduka, mekanik legend Indonesia bernama Teguh Senjaya dari Enthog Motor tutup usia hari ini (12/5/2020).

MOTOR Plus-online.com - Dunia balap berduka, mekanik legend Indonesia bernama Teguh Senjaya pemilik Enthog Motor tutup usia hari ini, Selasa (12/5/2020).

Beliau merupakan salah seorang tokoh otomotif di Tasikmalaya, Jawa Barat.

Almarhum juga sangat aktif dalam kepengurusan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jawa Barat.

Dirinya juga sempat menjadi mekanik dari tim pabrikan Yamaha di tahun 90-an.

Baca Juga: Waduh, Laptop Mekanik Racetech Leon Chandra Dicuri Saat di Bengkel Wilayah Jakarta Timur, Isinya Data Motor Balap

Baca Juga: Mekanik Yamaha Bisa Dipanggil ke Rumah Selama Wabah Corona, Apakah Biayanya Lebih Mahal dari Bengkel Resmi?

Teguh Senjaya merupakan pemilik bengkel Enthog Motor di Tasikmalaya.

Enthog Motor didirikan oleh beliau sejak tahun 1988 di Jl. Babakan Payung I No.22, Yudanagara, Kec. Cihideung, Tasikmalaya.

Hal itu berawal dari hobi beliau yang menyukai dunia otomotif dan ajang-ajang balap motor.

Beliau senang berbagai jenis balap, mulai dari motocross, road race dan drag bike.

Baca Juga: Turut Berduka Cita, Mekanik Legendaris Pro SE Sekaligus Mantan Manajer R9 Meninggal Dunia

Dirinya juga sempat menjuarai ajang balap nasional dan se-jabar.

Lalu ketika umur 23, beliau kerja di Dealer Yamaha Sumber Berlian dan juga masih tetap balap.

Bengkel ini juga mendirikan pelatihan balap bagi anak-anak muda yg ingin balap.

Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular