Modifikasi Yamaha NMAX Pakai Winglet MotoGP, PnP dan Terjangkau

Reyhan Firdaus,Yuka Samudera - Rabu, 13 Mei 2020 | 20:15 WIB
Lent Automodified Workshop
Winglet custom di Yamaha All New NMAX.

MOTOR Plus-online.com - Yamaha NMAX 2020 versi terbaru, sudah makin banyak nih part modifikasinya.

Seperti winglet dari Lent Automodified, yang menambah kesan sporty di bodi depan Yamaha NMAX.

Model wingletnya berada di bawah headlamp, mirip-mirip motor balap MotoGP nih.

Asyiknya lagi pemasangannya mudah banget bro, yuk simak ulasannya.

Baca Juga: Buruan Sikat! Harga Motor Baru Kakak Yamaha NMAX Kena Diskon Sampai Rp 20 Juta Plus Bonus Helm Mahal

Baca Juga: Langsung Jadi Incaran, Efek Wabah Corona Harga Motor Matic Bekas Alami Penurunan, Harga Yamaha NMAX Tetap Stabil

Lent Automodified Workshop
Pasang winglet custom di Yamaha All New NMAX garapan Lent Automodified

Winglet ini adalah salah satu bagian, dari paket body kit custom Yamaha NMAX terbaru buatan Lent Automodified.

"Sengaja kita coba desain dan buat untuk Yamaha All New NMAX 155, biar tampilannya bisa muncul kesan sporty," buka Jovan dari Lent Automodified.

"Bahan winglet ini fiberglass jadi lumayan kuat," lanjut Jovan.

Lent Automodifed yang bermarkas di Probolinggo Jawa Timur, kondang dalam membuat bodi kit motor, dan tentunya plug & play alias tinggal pasang.

Source : GridOto.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular