Waduh, Pembalap Wild Card Resmi Dihapus, Jorge Lorenzo Batal Balapan di MotoGP 2020

Ardhana Adwitiya - Kamis, 14 Mei 2020 | 11:20 WIB
Tuttomotoriweb.com
Jorge Lorenzo gagal balapan di MotoGP 2020 karena jatah wild card dihapus.

MOTOR Plus-Online.com - Berita buruk buat Jorge Lorenzo, karena pembalap wild card di MotoGP 2020 resmi dihapus.

Dorna sports selaku promotor MotoGP menghilangkan pembalap wild card untuk mengurangi jumlah orang yang ikut serta, baik di grip maupun di paddock.

Sebelumnya, Jorge Lorenzo mengambil jatah wild card bersama Yamaha di MotoGP Catalunya 2020.

Namun, MotoGP Catalunya 2020 yang sedianya diadakan (7/6/2020) mendatang sudah dipastikan ditunda.

Baca Juga: Makin Panas Saja, Legenda MotoGP Giacomo Agostini Gantian Balas Komentar Jorge Lorenzo Beserta Ayahnya

Baca Juga: Buka-bukaan, Jorge Lorenzo Bongkar Alasan Kenapa Valentino Rossi Gak Akur Sama Marc Marquez

"Sayang sekali, karena saya ingin kembali balapan dengan Yamaha di Montmelò dan saya tidak akan bisa melakukannya," ungkap Jorge Lorenze dikutip MOTOR Plus-Online dari as.com.

"Tentu saja, saya juga ingin melakukannya dalam kondisi baik," sambungnya.

"Itu akan gila untuk berlari tanpa mengikuti tes sebelumnya dan sekarang tidak mungkin untuk mengambil bagian di dalamnya," lanjut Lorenzo.

Juara dunia lima kali itu memahami keputusan yang diambil oleh Dorna Sports, namun jelas dia menyesal.

Baca Juga: Nah Lo! Ayah Jorge Lorenzo Buka Suara Soal Perseteruan Anaknya dengan Legenda MotoGP, Giacomo Agostini

Source : Tuttomotorioweb.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular