Gridmotor.id - Jadi bikin senang pemudik yang mau mudik pulang kampung karena makin leluasa check point PSBB berkurang banyak.
Terutama bikin senang pemudik yang naik motor dari Jakarta mau mudik pulang kampung dari Jabodetabek ke Jabar, Jateng dan Jatim.
Mudik pulang kampung makin lancar karena cek point di wilayah Jawa Barat berkurang banyak.
Karena rencananya, Jabar tidak akan memperpanjang masa PSBB yang 14 hari itu.
Baca Juga: Masyarakat yang Masih Nekat Mudik Diprediksi Melonjak, Polisi Akan Lakukan Ini Untuk Antisipasi
Masa berlaku PSBB di Jabar berakhir (19/5/2020).
Otomatis harusnya mengurangi jumlah cek poin di sejumlah titik.
Seperti yang diungkap Setiawan Dedi di grup Faceook MUDIK LEBARAN.
Sebelumnya check point di wilayah Jabar selain di Tanjung Pura perbatasan kabupaten Karawang - Bekasi, juga ada di Pusakanagara Subang, Pamanukan Subang, Mundu Cirebon dan Perbatasan Cirebon-Brebes.
Baca Juga: Masyarakat yang Masih Nekat Mudik Diprediksi Melonjak, Polisi Akan Lakukan Ini Untuk Antisipasi
Jika masa PSBB Jabar berakhir 3 hari lagi check point itu selain di Tanjung Pura otomatis akan hilang.
Rencana PSBB di Jabar enggak diperpanjang disampaikan oleh Waki Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum.
"Meski (PSBB) ini baru berjalan sepekan, tetapi nampaknya dari hasil rapat gugus tugas kemarin, PSBB di Jabar tidak akan diperpanjang.
Banyak faktor pertimbangannya," ucap Uu Ruzhanul Ulum (12/5/2020) dikutip dari Tribunnews.com.
Baca Juga: Meski Transportasi Umum Kembali Aktif, Polisi Tegaskan Mudik di Tengah Pandemi Corona Dilarang
Meski begitu tapi jangan jadi angin segar bagi yang berencana mudik pulang kampung.
Oleh pemerintah pusat, aturan mudiknya dilarang sampai dengan 31 Mei 2020.
Aturan mudik itu, juga berlaku larangan untuk yang mudik lokal loh.
Namun bagi yang terpaksa mudik harus jaga diri dan keluarga untuk melakukan isolasi mandiri ketika di kampung.
KOMENTAR