Mengenal Pengusaha Asal Jambi, Miliarder yang Beli Motor Listrik Presiden Jokowi Rp 2,55 Miliar

Erwan Hartawan - Senin, 18 Mei 2020 | 14:10 WIB
Biro Pers Setpres/Laily Rachev
Presiden Jokowi sedang berpose diatas Motor Gesits

MOTOR Plus-Online.com - Motor listrik Gesits yang bertanda tangan Presiden Joko Widodo akhirnya laku terjual dengan harga yang cukup mencenangkan.

Pasalnya motor produk lokal tersebut terjual diangka Rp 2,55 miliar dalam lelang konsen 'Berbagi Kasih Bersama Bimbo', Minggu (17/5/2020).

Diketahui sosok pembeli motor listrik tersebut ialah seorang pengusaha asal Jambi bernama M Nuh.

Tapi siapa sih sebenarnya M Nuh yang tinggal di Kampung Manggis, Kota Jambi ini?

Baca Juga: Dibeli Orang Jambi Rp 2,55 miliar, Motor Milik Presiden Jokowi Bisa Jalan Mundur, Simak Kecanggihan Lainnya

Baca Juga: Mantap! Ayo Ikutan Lelang Motor Milik Presiden Jokowi, Ini Jadwal dan Cara Membelinya

M. Nuh adalah seorang pengusaha Jambi yang merupakan warga Kampung Manggis, Kota Jambi, yang memenangkan lelang motor berwarna merah yang ditandatangani oleh Presiden Joko Widodo itu.

Nuh memenangkan lelang setelah bersaing dengan para peminat lainnya, termasuk politisi PDIP, Maruarar Sirait.

Acara lelang sepeda motor listrik Gesit itu dipimpin oleh Ketua MPR, Bambang Soesatyo, dan Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Nasional (Kadin) Rosan Roslani.

Acara lelang itu digelar berbarengan dengan konser yang digelar oleh MPR RI dengan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Source : Tribun Batam
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular