MOTOR Plus-online.com - Seorang polisi menangis setelah ditempatkan di posko PSBB, videonya viral di media sosial.
Polisi menangis itu bertugas di posko PSBB di perbatasan Padang - Painan Sumatera Barat karena memohon sesuatu agar keluarganya juga selamat.
Di video 2 menit 14 detik itu belakangan diketahui nama polisi tersebut Aiptu Finer.
Polisi dalam video tersebut memohon hingga menangis.
Baca Juga: Sempat Viral Geng Motor Kabur Saat Razia PSBB, Ternyata Polisi Temukan Moge Ber-STNK Bodong
Terdengar suaranya parau saat berbicara.
"Kami datang dari rumah untuk melaksanakan tugas penjagaan perbatasan Covid-19 di perbatasan Bungus Teluk Kabung," kata Finer.
Finer mengatakan, dirinya dan anggota lainnya sudah memeriksa ratusan hingga ribuan orang dari berbagai daerah, termasuk dari Pesisir Selatan dan Bengkulu.
"Kami berhentikan dan kami periksa. Jadi kami tidak tahu apakah kami juga terkena virus ini, karena kami bertemu dengan banyak orang setiap harinya," sebut Finer.
Finer khawatir dirinya tanpa disadari menjadi perantara penularan virus corona bagi keluarganya.
"Kami mohon dari Dinas Kesehatan, kalau bisa sebelum Lebaran ataupun nantinya kami dites swab. Kami mohon untuk itu," ujar Aiptu Finer.
Finer memohon sambil menangis agar petugas Covid-19 yang bertugas dapat dites swab sebelum Lebaran.
"Kami tidak tahu apakah kami terkena virus atau tidak, sedangkan kami terus mengingat anak dan istri di rumah," kata Finer sambil terisak.
Baca Juga: 21 Hari Operasi Larangan Mudik, 18.704 Kendaraan Telah Ditindak Polisi
Hal ini dibenarkan Bidang Humas Polda Sumbar Kombes Stefanus Satake Bayu Setianto saat dihubungi Kompas.com, Rabu (20/5/2020).
"Benar itu anggota polisi yang bertugas di Satlantas Polresta Padang bernama Aiptu Finer," ujarnya.
Stefanus mengatakan, dalam pengamanan PSBB di Sumbar, pihaknya menurunkan 2.132 personel dan salah satunya adalah Aiptu Finer.
Jumlah personel itu terdiri dari 950 petugas di lingkungan Polda Sumbar dan 1.182 dari Polres yang ada di Sumbar.
"Ada total 2.132 personel yang kita turunkan saat PSBB di Sumbar. Satu hari ini ada 300 personel yang berpatroli dan melakukan pengawasan," kata Stefanus.
Untuk permintaan swab, menurut Stefanus, pihaknya akan berkoordinasi dengan Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Sumbar.
"Kita akan koordinasi dengan Biddokkes Polda Sumbar, bagaimana teknisnya," jelas Stefanus lebih lanjut.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral Video Polisi Petugas PSBB Menangis, Berharap Bisa Tes Swab".
Penulis | : | Aong |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR