Harga Lebih Mahal Pertamax Punya 4 Kelebihan Dibanding Pertalite Hingga Ongkos Perawatan Mesin Lebih Murah

Aong - Minggu, 31 Mei 2020 | 09:30 WIB
Pertamina
Ilustrasi bensin Pertamax

MOTOR Plus-online.com - Bensin Pertamax dibanderol lebih mahal daripada Pertalite.

Harga bensin di wilayah Jabodetabek untuk Pertamax Rp 9.000 sedangkan Pertalite Rp 7.650, jadi selisihnya Rp 1.350.

Dengan harga selisih lebih dari seribu rupiah apakah sebanding dengan kelebihan yang ditawarkan Pertamax?

Bedasarkan release resmi dari Pertamina, Pertamax setidaknya memiliki 4 kelebihan jika dibanding Pertalite.

Baca Juga: Pemotor Masih Bingung, Isi Premium, Pertalite atau Pertamax? Ini Daftar Untuk Semua Merek Motor 

Baca Juga: Campur Bensin Premium dengan Pertalite atau Pertamax, Efeknya Bikin Bikers Panas Dingin

Pertama, Pertamax memiliki angka oktan minimal 92 sedangkan Pertalite hanya 90.

Angka oktan yang tinggi ini membuat pembakaran jadi lebih sempurna tidak ngelitik  dan tidak meninggalkan residu atau kerak.

Kedua, Pertamax juga memiliki formula PERTATEC (Pertamina Technology), zat aditif semacam detergen yang memiliki kemampuan membersihkan ruang bakar.

Ketiga, formula PERTATEC juga mengurangi endapan dari hasil pembakaran terhadap kontaminasi oli sehinggi komponen mesin jadi lebih bersih.

Baca Juga: Horee Pertamina Kasih Harga Bensin Pertamax Rp 6.300/liter Lebih Murah dari Premium Cocok Buat Pemotor

Keempat, Pertamax juga mengandung detergen demulfire sehingga mengurangi oksidadi dengan udara yang bikin endapan air yang mampu mencegah karat.

Dengan penggunaan formula itu pihak Pertamina juga penggunaan bahan bakar Pertamax jadi lebih efisien atau irit. 

Selain itu karena daleman mesin lebih bersih membuat ongkos perawatan jadi lebih irit juga.

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular