Bikers Harus Tahu Nih, PSBB Kota Tangerang Selatan Resmi Diperpanjang, Lebih Lama dari DKI Jakarta?

Fadhliansyah - Senin, 1 Juni 2020 | 18:55 WIB
Dok Wartakota
Ilustrasi Check Point PSBB. PSBB Kota Tangerang Selatan Resmi Diperpanjang, Lebih Lama dari DKI Jakarta?

MOTOR Plus-online.com - Bikers harus tahu, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Tangerang Selatan (Tangsel) resmi diperpanjang.

PSBB Tangsel diperpanjang sampai tanggal 14 Juni 2020, sedangkan PSBB DKI Jakarta sampai saat ini dikabarkan akan berakhir pada 4 Juni 2020.

Lalu dikatakan kegiatan persekolahan akan dimulai setelahnya, dan sebagian tempat ibadah ada yang diperkenankan untuk buka.

"Untuk kegiatan belajar mengajar, tetap dilaksanakan di rumah atau diperpanjang hingga 15 Juni 2020," ujar Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany, dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Miris, Pelanggar PSBB di Kawasan Ini Mayoritas Anak Muda, Petugas Langsung Kasih Tindakan Tegas

Baca Juga: Jelang New Normal, Kendaraan Malah Menumpuk di Beberapa Titik, Benarkah Ada Kelonggaran PSBB?

Sementara untuk sebagian tempat ibadah yang buka, harus tetap menerapkan protokol kesehatan.

Airin mengatakan, perpanjangan PSBB masih harus dilakukan karena masih banyak persebaran Covid-19 di Tangerang Selatan.

Perpanjangan PSBB juga dilakukan sesuai dengan Keputusan Gubernur Banten Nomor 443/Kep.161-Huk/2020 tentang Penetapan Perpanjangan Tahap Ketiga Pembatasan Sosial Berskala Besar di Wilayah Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan Dalam Rangka Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Menurut Airin, selain dibukanya sebagian rumah ibadah, tak ada perbedaan berarti dalam perpanjangan PSBB yang ke tiga di Tangerang Selatan ini.

Baca Juga: Waduh, 12.710 Pemohon SIKM Ditolak Pemprov DKI Jakarta, Mayoritas Orang Ini Mudik Selama Masa PSBB

Sebelumnya, Gubernur Banten Wahidin Halim mengatakan, PSBB tahap ketiga ini merupakan pemanasan sebelum memasuki fase new normal.

"Jadi PSBB tahap ketiga ini merupakan tahap awal sebelum pemberlakuan new normal. Namun dengan berbagai evaluasi yang terus dilakukan dengan daerah Tangerang Raya," kata Wahidin.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "PSBB Tangsel Diperpanjang, Sekolah Direncanakan Buka Mulai 15 Juni"

Source : Kompas.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular